Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Dapatkan Tips Kulit Glowing di kumparan Hangout 23 April 2025
22 April 2025 17:21 WIB
·
waktu baca 2 menit
ADVERTISEMENT
Industri kecantikan tergolong sangat dinamis dan berubah dengan cepat seiring perkembangan zaman. Selalu saja ada gebrakan yang diusung kaum hawa, terutama soal kesehatan kulit dan skincare.
ADVERTISEMENT
Akhir-akhir ini, tren yang berusaha diikuti banyak perempuan adalah glowing skin trend. Ini karena mulai banyak generasi muda yang aware tentang pentingnya perawatan kulit untuk mencegah masalah seperti jerawat, komedo, atau flek hitam.
Tentunya, tren ini menjadi kabar gembira di dunia kecantikan, karena tahun-tahun sebelumnya masih banyak kaum hawa yang lebih memilih mempertebal makeup untuk menutupi imperfection.
Padahal, sebenarnya lebih penting untuk merawat kulit, apalagi jika sudah memiliki banyak masalah. Tujuannya agar kulit glowing dan menawan meski tanpa makeup.
Ini bukan berarti kamu tidak boleh makeup sama sekali, Ladies. Namun, lebih bijak jika kamu memperbaiki kulit yang melekat selamanya dengan dirimu, sebelum mempercantik diri dengan makeup.
Nah, kalau kamu bingung harus melakukan apa untuk mendapatkan kulit glowing, yuk ikutan acara kumparan Hangout kali ini yang bekerja sama dengan Sociolla. Acara ini akan digelar pada:
ADVERTISEMENT
kumparan Hangout kali ini mengundang content creator yang bergelut di bidang kecantikan, Tiara Alvyya Shafiya, sebagai narasumber. Tiara akan memberikan insight-nya tentang tips mendapatkan kulit glowing berdasarkan pengalamannya.
Tentunya, Tiara enggak hanya sharing, tapi juga akan menjawab pertanyaan dari audiens seputar dunia kecantikan. Dengan hadir di acara ini, kamu juga bisa sharing dengan perempuan lain terkait permasalahan kulit, skincare, dan topik seputar kecantikan lainnya.
Enggak cuma talkshow, peserta yang hadir juga bisa menikmati exhibition yang ada di Sociolla Beauty Museum. Exhibition ini digelar dalam rangka merayakan ulang tahun ke-10 Sociolla. Tersedia berbagai area interaktif yang mengajak kamu mengeksplorasi dunia kecantikan secara menyeluruh.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, kamu juga punya kesempatan berbelanja produk dan merchandise eksklusif Sociolla 10th Anniversary di Gift Shop. Bahkan, ada diskon untuk berbagai produk kecantikan, lho.
Biar kamu nggak ketinggalan informasi event kumparan Hangout selanjutnya buruan join komunitas teman kumparan di kum.pr/temankumparan