Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Strategi Lari yang Efektif agar Mencapai Garis Finish
15 April 2025 19:24 WIB
·
waktu baca 3 menit
ADVERTISEMENT
Sebelum berlari, pelari butuh banyak persiapan agar tidak mundur di tengah jalan. Persiapan tersebut bukan hanya soal fisik, tapi juga mental, terutama saat lomba atau berlari jarak jauh.
ADVERTISEMENT
Mental sangat berperan besar dalam mendorong pelari agar mencapai garis finish. Banyak pelari yang mengungkapkan bahwa menjaga mental tetap sehat selama lari merupakan sebuah tantangan.
“Tantangannya itu tekanan mental. Gimana caranya bisa tetap tenang dan fokus di tengah sorakan penonton dan persaingan yang ketat,” ucap member teman kumparan Running, Rio.
Tekanan mental tidak hanya datang dari sorakan penonton atau persaingan ketat dengan pelari lain. Dalam lari jarak jauh, ketika fisik mulai lelah, pikiran juga biasanya cenderung tidak fokus hingga muncul keinginan untuk berhenti.
Hal tersebut pernah dialami Shandro, member teman kumparan Running lainnya. “Pas lari jauh itu, badan pasti capek, pikiran juga bisa goyah. Gimana caranya tetap fokus dan positif itu yang susah,” ucapnya.
ADVERTISEMENT
Nah, bagi kamu yang mencari cara agar bisa tetap semangat lari hingga garis finish, yuk simak tips dari teman kumparan di bawah ini.
Strategi Lari yang Efektif
Shandro menjelaskan bahwa strategi lari itu seperti resep makanan, takarannya harus pas agar hasilnya sesuai harapan. Ia menyebutkan bahwa ada beberapa faktor penting yang harus diperhatikan saat menyusun strategi lari, yakni:
Jika kamu berencana untuk lari jarak pendek, maka resepnya beda lagi. Rio menyebutkan bahwa kuncinya adalah ledakan tenaga di awal. Pelari harus fokus untuk mengumpulkan tenaga dan berlari secepat mungkin dalam waktu singkat.
Ada tiga faktor menurut Rio yang dapat membuat performa lari jarak pendekmu efektif, yakni:
ADVERTISEMENT
Sedangkan untuk lari jarak menengah, member teman kumparan Rafi menyebutkan bahwa pelari wajib bisa mengombinasikan antara kecepatan dan daya tahan.
Selain itu, pelari harus mempertahankan bahkan meningkatkan kecepatannya agar tidak disalip peari lain. Berikut beberapa strategi lari jarak menengah yang diresepkan Rafi:
Ayo gabung komunitas teman kumparan Running Club untuk info event Fun Run terdekat di http://kum.pr/running
ADVERTISEMENT