Konten dari Pengguna

Deretan Chef Perempuan yang Bisa Jadi Inspirasi dalam Berkarier!

The Shonet
The Shonet adalah platform lifestyle untuk perempuan dan millenials di Indonesia. Yuk kenal lebih dekat di theshonet.com
19 Oktober 2018 10:20 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari The Shonet tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Deretan Chef Perempuan yang Bisa Jadi Inspirasi dalam Berkarier!
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Didalam sebuah keluarga seorang perempuan seringkali dituntut untuk memasak, namun bagaimana dengan dapur besar seperti restaurant bintang 5 atau hotel berkelas? Seringkali Head Chef pada sebuah dapur besar adalah laki-laki, bahkan sebuah sekolah culinary di Amerika sempat tidak memperbolehkan wanita untuk mendaftar pada sekolah tersebut namun setelah 1970 sekolah tersebut memperbolehkan para perempuan untuk bersekolah disekolah tersebut, dan berikut ini adalah para perempuan yang berhasil menjadi seorang Chef, simak cerita inspiratifnya. 
ADVERTISEMENT
1. Clare Smyth
Deretan Chef Perempuan yang Bisa Jadi Inspirasi dalam Berkarier! (1)
zoom-in-whitePerbesar
Mungkin kamu asing mendengar nama ini, namun pasti kamu tidak asing dengan nama Gordon Ramsay kan? Nah, wanita ini adalah salah satu Head Chef di restaurant milik Ramsay. Clare adalah wanita yang sangat passionate terhadap karirnya dibidang kuliner. Hal itu yang dapat membawanya hingga saat ini. Walau Clare sebenarnya mengakui pekerjaan ini lebih tepat dilakukan laki-laki namun ia cukup bangga lho bisa setangguh sekarang. 
2. Cristeta Comerford 
Deretan Chef Perempuan yang Bisa Jadi Inspirasi dalam Berkarier! (2)
zoom-in-whitePerbesar
Cristeta adalah wanita dan orang asia pertama yang bisa menjadi Executive Chef di White House Amerika. Ia pertama kali datang ke Amerika dari Fillipina langsung mengambil pekerjaan di industri kuliner, ia bekerja di sebuah hotel di Chicago sebagai trainee. Ia bertekad untuk dapat bisa sukses menjadi Chef terbaik. Ia diangkat saat masa jabatan Presiden Clinton,namun Michelle Obama pun memintanya untuk tetap di White House.
ADVERTISEMENT
3. Meek Bradley
Deretan Chef Perempuan yang Bisa Jadi Inspirasi dalam Berkarier! (3)
zoom-in-whitePerbesar
Meek Bradley menjadi salah satu finalist top chef perempuan satu-satunya pada tahun 2016. Seperti kata pepatah semakin tinggi pohon berdiri semakin besar angin yang ingin menjatuhkan. Meek sering kali diejek dan dipanggil "bitchy" dengan orang-orang tidak menyukainya. Ia memilki pesan pada junior-junior chefnya yang ingin berkarir di dapur, ia berkata "If you want something, go ask for it. Go to that kitchen door with résumé in hand."
4. Marinka
Deretan Chef Perempuan yang Bisa Jadi Inspirasi dalam Berkarier! (4)
zoom-in-whitePerbesar
Jika kamu sering menonton acara TV Master Chef Indonesia kamu pasti tak asing dengan wanita cantik satu ini. Marinka adalah salah satu Chef yang cukup populer di Indonesia. Awalnya memasak hanyalah hobi diwaktu senggang Marinka namun setelah ia merasa memasak adalah passion-nya ia langsung mengambil kelas memasak di Sydney. Ia pun berkesempatan mengikuti magang di beberapa restaurant disana. Lantas kembali ketanah air ia tidak ingin kembali ke dapur besar karena ia tahu bekerja menjadi Chef itu memakan waktu yang banyak sedangkan Marika ingin mengutamakan keluarga. Ia pun memeutuskan untuk menjadi Celebrity Chef dibeberapa program TV nasional. 
ADVERTISEMENT
Baca artikel lainnya dari Nabila Shafira
Gimana girls hebat bukan!  Mereka bisa berhasil menjadi seorang Chef seperti yang mereka inginkan, walaupun pekerjaan ini tidak cukup common untuk para perempuan lho!