Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
First Man, Film Soal Neil Armstrong yang Diperankan Ryan Gosling
11 Oktober 2018 20:20 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
Tulisan dari The Shonet tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Satu lagi film Hollywood yang patut kalian tonton, film ini berjudul First Man dan bercerita soal kehidupan Neil Armstrong yang diperankan oleh Ryan Gosling.
ADVERTISEMENT
Dilansir dari Suara.com, First Man mengangkat kisah seorang Angkatan Laut Amerika Serikat dan juga pilot uji coba Stasiun Penerbangan Kecepatan Tinggi Komite Penasihat Penerbangan Nasional, yaitu Neil Armstrong, yang menjadi manusia pertama yang mendarat di bulan.

Tidak banyak yang tahu bagaimana proses mengenai terpilihnya Neil Armstrong untuk dikirim ke Bulan. Ia juga kehilangan beberapa sahabat sekaligus rekannya saat masa uji coba. Tak banyak juga yang tahu bagaimana ia memiliki ambisi yang sangat kuat, untuk menuntaskan mimpinya ke bulan yang harus mengorbankan banyak hal.
Dalam film ini, diceritakan pula bagaimana Neil Armstrong bermain-main dengan emosinya saat kehilangan anak perempuannya yang sakit tumor, kemudian tidak punya waktu untuk keluarga hingga menghadapi para demonstran yang menuduhnya menghabiskan banyak uang negara untuk merealisasikan mimpi ke bulan.
ADVERTISEMENT
Berlatar belakang perjalanan hidup Neil Amstrong dari tahun 1961-1969 yang mengemban misi luar angkasa paling berbahaya untuk menjadi manusia pertama yang dapat mendarat di bulan, film ini akan mengaduk emosi kalian.

First Man merupakan film bergenre drama biografi yang digarap oleh Damien Chazelle yang juga menggarap film La La Land, 10 Cloverfield Lane, selaku sutradara dan produser.
Diadaptasi berdasarkan buku First Man: The Life of Neil A Armstrong karya dari James R Hansen, kemudian dikembangkan oleh John Singer (Spotlight, The Post) selaku penulis skenario menjadi naskah film.

Foto: Universal Pictures, Amblin Entertainment, DreamWorks Pictures, Temple Hill Entertainment
Film First Man yang bercerita tentang Neil Armstrong, yang diperankan Ryan Gosling ini sudah mulai tayang di bioskop Indonesia.
ADVERTISEMENT