Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.97.1
Konten dari Pengguna
Mitos Soal Kuku yang Harus Kita Lupakan Mulai Sekarang
13 Agustus 2018 16:51 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:07 WIB
Tulisan dari The Shonet tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Pernah dengar kalau kuku yang sering dipotong akan cepat panjang? Itu cuma mitos lho! Bukan cuma itu saja, bahkan masih banyak lagi mitos soal kuku yang masih sering kita percaya padahal hal itu malah bisa bikin kuku kita jadi rusak dan tidak sehat.
ADVERTISEMENT
Supaya tidak salah saat merawat kuku kita, yuk cari tahu soal mitos kuku berikut ini.
1. Kuku bisa bernafas
Kuku sendiri sudah terbuat dari sel kulit mati sehingga tidak membutuhkan oksigen. Jadi kalau ada yang mengatakan kuku butuh bernafas itu sebenarnya enggak benar.
Selama kita ke salon yang aman dan bersih, yang akan terjadi pada kuku kita hanya warna yang menguning tapi itu bisa dihilangkan dengan banyak cara.
2. Bercak putih di kuku tanda kita kekurangan kalsium
Tanda ini sebenarnya di sebut leukonychia dan bukan disebabkan karena kekurangan kalsium.
Sebenarnya hal itu muncul karena kuku terluka akibat kita tidak membersihkan kuteks gel atau acrylic dengan benar dan menggunakan alat kuku yang kasar.
ADVERTISEMENT
3. Memakai kuteks gel lebih baik daripada akrilik
Keduanya sebenarnya sama-sama mengandung formaldehyde, xylene toluene dan bahan kimia lainnya yang sebenarnya enggak baik untuk kuku jadi enggak ada yang lebih sehat/ baik di antara keduanya. Semuanya tergantung dari seberapa aman kita mengaplikasikan dan melepaskan kuteks tersebut.
Pastikan kita tahu bagaimana menghilangkan kuteks gel dengan benar.
4. Sering menggunting kutikula kuku dapat mempercepat pertumbuhan
Jadi kalau kita mengguntingnya maka sama saja kita meningkatkan kemungkinan terkenanya infeksi pada kuku.
5. Sering mengikir kuku membuatnya lebih sehat
Ini tergantung bagaimana kita mengikir kuku. Jangan pernah mengukur kuku dari sisi ke sisi atau dengan alat yang kasar karena akan menyebabkan gesekan serta luka pada kuku.
ADVERTISEMENT
Gunakan pengikir kuku yang berkualitas bagus meskipun harganya agak lebih mahal.
6. Mencampur nail polish remover bikin kuteks jadi lebih tahan lama
Sebaiknya campurkan saja dengan thinner supaya lebih encer.
7. Produk perawatan kuku dapat memberikan nutrisi pada kuku
Faktanya hanya makanan yang dapat memproduksi nutrisi ke dalam tubuh. Produk perawatan kuku dapat melindungi kuku tapi vitamin yang ada di dalamnya enggak bisa memproduksi nutrisi untuk kuku.
Salah satu cara merawat dan menutrisi kuku yaitu dengan makan makanan yang sehat dan selalu melembapkan kutikula.