news-card-video
6 Ramadhan 1446 HKamis, 06 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Penting, Ini 6 Cara Untuk Mencegah Kanker Payudara Pada Perempuan!

The Shonet
The Shonet adalah platform lifestyle untuk perempuan dan millenials di Indonesia. Yuk kenal lebih dekat di theshonet.com
20 Desember 2019 9:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari The Shonet tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Penting, Ini 6 Cara Untuk Mencegah Kanker Payudara Pada Perempuan!

ADVERTISEMENT
Penting, Ini 6 Cara Untuk Mencegah Kanker Payudara Pada Perempuan!
zoom-in-whitePerbesar
Kanker payudara merupakan salah satu penyakit yang mematikan. Kanker payudara disebut sebagai salah satu penyakit yang disebabkan oleh faktor genetik atau keturunan, tetapi walaupun kamu tidak memiliki riwayat keturunan kanker payudara kamu pun harus tetap berhati-hati. Untuk mencegah terjadinya kanker payudara, simak 6 hal di bawah ini.
ADVERTISEMENT
1. Lakukan Deteksi Dini
bustle.com
Babes, walaupun kita tidak memiliki riwayat keturunan terkait kanker payudara kita juga tetap perlu waspada. Pasalnya, ternyata setiap perempuan berpotensi terkena kanker payudara. Untuk itu, sebagai tindakan mencegah yang pertama adalah kamu harus rajin melakukan check up dan waspada tentang perubahan bentuk payudaramu. Apabila perlu, lakukan check up rutin 6 bulan sekali untuk memastikan kamu tidak memiliki gejala terkait kanker payudara.
2. Mencari Tahu Riwayat Kesehatan Keluarga
Kanker payudara adalah salah satu penyakit yang dapat disebabkan oleh faktor genetik yang merupakan keturunan dari keluarga. Untuk itu, kamu perlu untuk mempelajari sejarah kesehatan dalam keluargamu. Mempelajari sejarah kesehatan juga bisa kamu lakukan sampai keluarga tingkat kedua dan ketiga seperti tante atau sepupu dekat. Pokoknya, penting banget mengetahui riwayat kesehatan dalam keluarga agar kamu bisa lebih berhati-hati.
ADVERTISEMENT
3. Batasi Terapi Yang Melibatkan Hormon
winnetnews.com
Terapi hormon ini biasa dilakukan oleh perempuan yang dalam proses inseminasi atau pembuatan bayi tabung. Tetapi ternyata, risiko terkena kanker payudara pada perempuan yang melakukan terapi hormon lebih besar. Hal ini dikarenakan terapi hormon memfokuskan untuk membuat mem-program hormon untuk tujuan tertentu, hal ini dapat menyebabkan ketidakseimbangan hormon pada tubuh.
4. Mengatur Pola Makan Yang Lebih Baik
mirror.co.uk
Seringkali sebagai perempuan kita tidak memperhatikan pola makan kita. Mulai sekarang kamu perlu untuk memperhatikan pola makanmu agar terhindar dari kanker payudara. Salah satu yang perlu dikurangi adalah makanan yang mengandung micin dan juga gula terlalu tinggi. Selain itu, kamu juga perlu mengurangi mengkonsumsi makanan-makanan cepat saji.
ADVERTISEMENT
5. Aktif Bergerak
usmagazine.com
Selain mengatur pola makan agar lebih baik, kamu juga perlu untuk lebih aktif bergerak. Hal ini dapat diwujudkan untuk rutin berolahraga. Rutin berolahraga pun tidak perlu langsung dilakukan, kamu bisa memulai dengan langkah kecil sebagai contoh mungkin jogging selama 15 menit setiap hari. Ini dapat membantu kamu untuk terhindar dari kanker payudara, karena semakin banyak nya lemak yang mengandung hormon estrogen, semakin besar risiko terkena kanker payudara. Karena hormon estrogen dapat memicu pertumbuhan sel lebih banyak salah satunya sel kanker.
6. Hindari Terkena Sinar UV Berlebihan
brookwoddermatology.com
Babes, ternyata terkena sinar UV berlebihan pun tidak baik. Ini bukan matahari ya, tetapi sinar UV yang digunakan dalam beberapa treatment seperti laser wajah dan sebagainya. Sinar UV ini dapat memicu sel kanker untuk tumbuh pada tubuh kita.
ADVERTISEMENT
Babes, selain itu kamu juga harus memperhatikan pakaian yang kamu gunakan. Ini rekomendasi kaos yang nyaman digunakan sehari-hari!
Public Culture Hotline Tee
Click Here To Buy : Public Culture Hotline Tee
Skelly Peeping Guard Pink Tee
Pomelo Loose Stripped Tee Black
Nah, itu tadi adalah 6 cara untuk mencegah kanker payudara pada perempuan. Mulai sekarang, lebih aware yuk dengan kesehatan payudara kita!