Konten dari Pengguna

Rekomendasi Lip Tint Merk Lokal untuk Menutupi Bibir Hitam

The Shonet
The Shonet adalah platform lifestyle untuk perempuan dan millenials di Indonesia. Yuk kenal lebih dekat di theshonet.com
19 September 2018 16:20 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari The Shonet tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Lip tint kita kenal sebagai salah satu makeup dari Korea, tapi ada juga lho lip tint merk lokal yang bisa menutupi bibir hitam.
ADVERTISEMENT
Semakin populernya lip tint di Indonesia akhirnya membuat produk lokal kemudian berinovasi untuk menciptakan lip tint dalam negeri. Lip tint merupakan jenis lipstik yang biasanya memiliki tekstur yang cair seperti air, ringan saat diaplikasikan pada bibir dan tahan lama. Sayangnya kebanyakan lip tint memiliki warna yang sheer sehingga enggak bisa menutupi bibir kita yang hitam.
Namun, ada beberapa lip tint merk lokal yang warnanya pigmented sehingga dapat menutupi lingkar hitam di sekitar bibir kita. Yuk lihat rekomendasinya di sini!
Wardah Cheek & Lip Tint - My Bearry
Source: Wardah
Lip tint multifungsi ini dapat digunakan sebagai pemulas bibir ataupun sebagai blush on. Teksturnya ringan dan lembut untuk dipakai sehari-hari. Lip tint halal ini memiliki aroma yang segar dan manis seperti buah-buahan. Untuk harganya sendiri sangat terjangkau yaitu Rp40.000,-.
ADVERTISEMENT
BLP Lip Stain - Wild Berries
Formulanya ringan karena berbahan dasar air tapi tetap buildable. Warna wild berries ini terinspirasi dari buah beri yang menghasilkan tampilan klasik dan elegan. Kita bisa mendapatkan lip tint ini dengan harga Rp99.000,-.
Moko Moko Lip Honey Tint Marker - Fuschia
Enggak seperti lip tint lainnya yang berbentuk cair, lip honey tint ini berbentuk seperti spidol yang praktis dibawa kemana-mana. Warnanya yang pigmented ini cocok untuk kita yang memiliki bibir hitam. Lip tint ini memiliki aroma yang segar sehingga nyaman sekali dipakai sehari-hari. Harganya juga cukup terjangkau, kita bisa mendapatkannya dengan harga Rp49.000,-.
Emina Magic Potion - Scarlet
Kosmetik yang dibuat untuk remaja Indonesia ini mengeluarkan koleksi lip tint yang memiliki warna-warna cerah dan menyegarkan. Selain itu, terdapat aroma manis seperti buah-buahan jadi enak banget dipakai. Harganya pun sangat terjangkau yaitu sekitar Rp39.000,-.
ADVERTISEMENT
Itu dia lip tint merk lokal yang bisa dipakai menutupi bibir hitam.