Konten dari Pengguna

Sebagai Musisi Paling Stylish, Ini Gaya Pakaian yang Bisa Ditiru dari John Lennon

The Shonet
The Shonet adalah platform lifestyle untuk perempuan dan millenials di Indonesia. Yuk kenal lebih dekat di theshonet.com
10 Oktober 2019 19:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari The Shonet tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

Sebagai Musisi Paling Stylish, Ini Gaya Pakaian yang Bisa Ditiru dari John Lennon

ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Tanggal 9 Oktober, salah satu musisi terbaik dunia yaitu John Lennon seharusnya tengah merayakan ulang tahunnya yang ke 79. Tidak hanya berkat karyanya di dunia musik yang berhasil menginspirasi banyak musisi hingga sekarang, John Lennon juga dikenal sebagai salah satu musisi paling stylish pada masanya. Sebab rasanya tidak mungkin hanya menghubungkan mereka dengan musiknya saja, Lennon paham betul bahwa pakaian, sepatu, dan topi yang bagus adalah bagian penting dari ekspresi mereka.
Sepanjang hidupnya, ia menciptakan begitu banyak sumbangan pada gaya berpakaian para pria. Ia juga menetapkan sendiri gaya pakaian yang ia inginkan, bahkan 50 tahun kemudian, banyak dari kita yang masih terpengaruh oleh gaya berpakaiannya. Dalam rangka memperingati hari ulang tahunnya, berikut ini adalah inspirasi fashion dari Lennon yang paling berkesan selama ia hidup:
ADVERTISEMENT
Sentuhan Warna Putih 
PINTEREST
Bagaimana cara membuat tampilan kita tampak baik tapi tidak membutuhkan banyak effort? Cobalah berpakaian putih seperti apa yang dilakukan Lennon. Jika kamu ingin tampil beda dengan celana jeans, cobalah kenakan bersama kaus hitam dan jaket denim putih. jangan lupa tambahkan topi sebagai pemanis tampilan kamu. Atau jika ingin lebih berani gunakanlah semuanya serba putih, mulai dari kemeja, celana, jas, sepatu, hingga topi. Inspirasi pakaian ini adalah salah satu yang bisa ambil dari Lennon. 
Shirt with Dog-ear Collar
RANKER
Bosan dengan kemeja biasa? Kamu bisa coba gunakan kemeja bisnis denan setelan longgar dengan kerah telinga anjing. Desain kerah seperti ini nyatanya cukup sensasional selama era 70an. Namun, Lennon telah lebih dahulu mempopulerkannya sejak 1966. Ia berhasil memadukan setelan formal dengan sedikit sentuhan kasual yang tetap baik melalui gaya ini. 
ADVERTISEMENT
Beludru
GQ
Mendengarkan lirik John Lennon diibaratkan seperti memulai liburan musik nan romantis. Ini semua seakan terwujud dalam setelan serba beludru yang pernah ia kenakan. Banyak sekali item yang cukup menarik ia kenakan di sini. Mulai dari celana panjang dengan potongan lebar di bawah, mantel tuksedo panjang, atau baret hitam. 
Jas Bergaris
GQ
Lennon juga sering sekali tampil mengenakan jas garis-garis, yang mana hingga kini setelan tersebut masih menjadi favorit banyak orang. Ini juga bisa menjadi koleksi pamungkas yang bisa seorang miliki, dengan menatanya dengan dasi dan syal, sepatu loafer kontras Oxford, ini merupakan setelan yang sempurna. Untuk sentuhan akhir, ia mempercayakannya pada topi fedora-nya.
Bermain Layer
PINTEREST
Layer mungkin bisa menjadi cukup tricky bagi sebagian orang. Namun, Lennon membuktikan bahwa sejak dahulu ini merupakan gaya yang tidak akan pernah membosankan. Hebatnya lagi, Lennon seakan sangat logis ketika mengenakannya. Banyak yang menduga John Lennon melakukan sedikit matematika ketika menimbang pakaian ini berlapis-lapis, melalui kemeja, rajutan dan blazernya terlihat susunan yang sempurna. 
ADVERTISEMENT
Jadi, gaya pakaian mana nih yang paling kamu suka dari John Lennon? Kamu boleh lho mengkreasikan kembali gaya tersebut agar tampil kekinian, selamat mencoba!