Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
Sebelum Nonton Film Antologi Rasa Kenali Dulu Yuk Carissa Perusset Pemeran Tokoh Keara
15 Januari 2019 20:10 WIB
Diperbarui 15 Maret 2019 3:49 WIB
Tulisan dari The Shonet tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Babes, kamu sudah menonton trailer film Antologi Rasa belum? Penampilan Refal Hady dan Herjunot Ali sebagai Ruly dan Harris keren banget ya, babes! Pssst, kamu tahu enggak, babes? Selain kedua aktor utamanya, Antologi Rasa juga menyimpan kejutan lain yaitu, aktris pendatang baru, Carissa Perusset! Sang penulis novel Antologi Rasa, Ika Natassa, mengaku kesulitan mencari siapa aktris yang pas untuk memerankan Keara, karakter perempuan utama dalam novel tersebut, sampai akhirnya bertemu Carissa, “Saat Carissa masuk ke dalam ruang audisi, aku langsung tahu kalau dia lah Keara.”
ADVERTISEMENT
Namun, karier Carissa tidak langsung saja mendapat
1. Jadi Model 'Lewat' Facebook!
Sebelum terjun ke dunia akting, Carissa mengawali karier sebagai model. Menariknya, Carissa tidak mengikuti audisi, melainkan 'ditemukan' oleh seorang fotografer lewat Facebook! “Seorang fotografer bernama Arief menghubungiku lewat pesan di laman Facebook dan menawarkanku bekerja sebagai model di agensinya. Awalnya aku tidak tertarik, namun setelah dikenalkan oleh para desainer dan fotografer hebat, aku jadi penasaran!” Walau tidak perlu susah-susah mengikuti audisi demi audisi, Carissa tetap merasakan derita seorang model yaitu menjaga berat badan, “Tidak pernah ada berat badan yang ideal. Antara kamu terlalu gemuk atau terlalu kurus. Untungnya,
ADVERTISEMENT
2. Debut Sebagai Penulis
Selain jago berpose di depan kamera, Carissa juga suka menulis. Buktinya, ia telah berhasil
ADVERTISEMENT
3. Menderita Ketakutan Berlebihan Sejak Kecil
Walaupun terlihat sangat cantik dan karismatik di depan kamera, Carissa ternyata pernah mengidap ketakutan berlebihan hingga harus ditangani oleh terapis khusus loh, babes! “Ada saat dimana aku sampai membatalkan pemotretan di detik-detik terakhir sangking takutnya. Aku tahu keputusanku tidak profesional, tapi rasanya takut sekali dan aku tidak tahu bagaimana cara menghentikannya.” Sadar dengan kondisinya, Carissa pun memutuskan untuk berobat di terapi, “Aku tidak malu mengakui kalau aku pernah diterapi. Menurutku, semua orang juga tidak boleh merasa malu dan sungkan untuk mengaku kalau dirinya butuh pertolongan.”
4. Jatuh Bangun 'Menjadi' Keara
Debut di sebuah film yang diadaptasi dari buku bestseller memberikan beban sendiri bagi Carissa. Apalagi ini adalah pertama kalinya ia berakting untuk film layar lebar, “Waktu hari pertama syuting aku sampai menangis sangking takut dan enggak percaya dirinya. Aku enggak percaya diri dengan aktingku, kemampuan berbahasa Indonesia ku, dan tidak yakin bisa beradu akting dengan aktor-aktor senior yang ada di sana.” Carissa juga mengaku bahwa ia kesulitan untuk menghafal dialog dalam film tersebut, “Keara adalah seorang banker yang hebat. Sulit bagiku untuk menghafal istilah-istilah bisnis yang sama sekali asing bagiku.”
ADVERTISEMENT
Enggak sampai situ, kaki Carissa pun sampai berdarah karena harus mengikuti style Keara supaya persis sama seperti bukunya, “Aku suka pakai sneakers tetapi Keara selalu pakai heels. Saat memerankan adegan lari pakai heels, kakiku sampai cedera sangking enggak biasanya. Akhirnya untuk setiap adegan close up, sutradara mengizinkanku memakai sepatu biasa.” Selain harus terbiasa dengan heels, Carissa juga harus terbiasa memakai pakaian formal, “Untuk lebih mendalami karakter Keara yang bekerja di sebuah perusahaan besar.” Begitu katanya.
Baca juga:
5. Tidak Melupakan Pendidikan
Kalau soal belajar, cewek berzodiak aquarius itu telah mendapaftarkan diri di sebuah kampus untuk belajar tentang literatur Inggris dan film, “Kuliah dulu baru akting.” Katanya tegas, “Walau begitu, banyak kesempatan bagiku untuk melatih kemampuan aktingku dan aku sudah tidak sabar untuk belajar lebih banyak mengenai dunia dan industri film.” Selain belajar dan berakting, cewek kelahiran Februari 1998 ini juga ingin membuat pameran seni film atau bahkan membuat filmnya sendiri.
ADVERTISEMENT
Jadi enggak sabar melihat karya-karya Carissa di masa depan ya, babes!