Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Simak 3 Alasan Mengapa Stan Lee Disebut Sebagai Legenda Marvel
13 November 2018 17:20 WIB
Diperbarui 14 Maret 2019 21:05 WIB
Tulisan dari The Shonet tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kematian Stan Lee, salah satu legenda dalam perfilman Marvel memang membuat banyak orang yang kaget dan sedih, terutama para fans berat Marvel dan artis-artis yang terlibat dalam film Marvel.
ADVERTISEMENT
Pribadinya yang baik dan pekerja keras juga menjadi salah satu panutan semua orang. Kalau tidak ada Stan Lee, mungkin kita tidak akan memiliki superhero Marvel seperti Spiderman, Hulk, X-Men, Iron Man, Ant-Man, Deadpool dan lainnya. Dari sini, kita dapat memetik 3 pelajaran hidup dari seorang Stan Lee.
1. Stan Lee adalah pribadi yang pekerja keras

Stan Lee adalah seorang yang memulai kariernya pada 1939 membuat Marvel Comics dan menciptakan karakter Black Panther, Spider-Man, the X-Men, the Mighty Thor, Iron Man, the Fantastic Four, the Incredible Hulk, Daredevil dan Ant-Man, dan beberapa karakter komik Marvel lainnya. Dia seorang pekerja keras di mana dia berhasil mendirikan perusahaan Marvel Comics dan tahun 1960 ia menciptakan komik edisi pertama The Fantastic Four. Selanjutnya pada tahun 1962 Lee-Kirby menciptakan The Incredible Hulk, seorang ilmuan yang menjadi seorang monster karena radiasi. "Dia bekerja tanpa kenal lelah sepanjang hari dan menciptakan karakter yang hebat untuk dinikmati dunia," kata pernyataan keluarganya.
ADVERTISEMENT
2. Dia sangat imajinatif

Karena idenya membuat superhero yang berasal dari manusia, semua orang menyukai cerita-cerita superhero itu. Hal tersebut membuat orang-orang yang menggemar komik dan film dari Marvel memiliki imajinasi yang baik. "Dia ingin menginspirasi imajinasi kita dan menggunakan imajinasi tersebut untuk membuat dunia menjadi lebih baik. Warisannya akan selalu hidup selamanya," lanjut pernyataan keluarganya.
3. Dia adalah seorang pahlawan

Menciptakan sebuah superhero yang digemari oleh banyak orang bukanlah hal yang mudah. Membuat mudah tapi untuk digemari itu butuh perjuangan yang besar. Dan Stan Lee... karyanya menyatukan seluruh orang di dunia. Dia adalah pahlawan dalam kebaikan. "Sosok pahlawan ada di dalam dirinya sendiri untuk seluruh penggemar Marvel di seluruh dunia. Stan memiliki kekuatan untuk menginspirasi untuk menghibur dan menghubungkan banyak orang. Imajinasinya dilampaui karena kebaikan hatinya," kata Ketua dan CEO Disney, Bob Iger.
ADVERTISEMENT
BACA JUGA: Stan Lee Meninggal, Ini Ucapan Bela Sungkawa Para Superhero Marvel
Walaupun Stan Lee sudah meninggalkan semua penggemarnya, tapi karya-karyanya akan selalu terkenang di seluruh dunia, kan? Selamat jalan, Stan Lee!