Konten dari Pengguna

Vitamin D : Masalah yang Timbul jika Kekurangan dan Kelebihan

Theresiana Allesandra Lumban Tobing
Mahasiswa UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Fakultas Ilmu Kesehatan Program Studi Ilmu Keperawatan Angkatan 2024
21 Oktober 2024 9:39 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Theresiana Allesandra Lumban Tobing tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ilustrasi vitamin d (sumber : https://pixabay.com/id/ )
zoom-in-whitePerbesar
ilustrasi vitamin d (sumber : https://pixabay.com/id/ )
ADVERTISEMENT

Apa itu vitamin d ?

Vitamin D bisa juga
disebut dengan Kolekalsiferol atau Elgokalsiferol. Vitamin D adalah zat/nutrisi yang diperlukan tubuh untuk pertumbuhan dan perkembangan secara normal.
ADVERTISEMENT

Apa peran vitamin d di dalam tubuh ?

Seperti yang kita ketahui, bahwa vitamin d ini berperan untuk menjaga kesehatan tulang kita. Vitamin D ini membantu tubuh untuk melakukan penyerapan kalsium yang ada di dalam tubuh. Yang dimana kalsium ini merupakan salah satu bahan utama untuk menyusun tulang.
Selain itu, vitamin d juga berperan di dalam sistem saraf, vitamin d ini akan membantu sistem saraf untuk mengirimkan pesan ke dalam otak dan sistem tubuh.
Serta berperan di dalam sistem otot, yang nantinya vitamin d ini akan membantu tubuh untuk menggerakkan otot. Sehingga kita dapat menggerakkan tubuh kita.
Dan juga vitamin d ini berperan di dalam menjaga sistem kekebalan tubuh. Dimana ia berperan untuk melawan bakteri dan virus yang berada di dalam tubuh.
ADVERTISEMENT

Darimana kita mendapatkan vitamin d ?

Banyak orang yang mengetahui bahwa vitamin d ini hanya didapat dari sinar matahari di pagi hari. Sehingga mereka sering sekali berjemur di pagi hari untuk mendapatkan sinar matahari. Padahal terlalu sering berjemur di pagi hari juga tidak baik, bisa membuat penuaan pada kulit bahkan bisa menyebabkan kanker kulit.
Selain didapatkan dari sinar matahari, vitamin d ini juga bisa didapatkan dari bahan makanan. Tidak sedikit bahan makanan yang mengandung vitamin d, beberapa diantaranya : telur kuning ayam, daging merah, keju dan susu, ikan laut, jamur shitake, dan masih banyak lagi.
Vitamin d ini juga bisa didapatkan dari suplemen makanan vitamin d. Hal ini biasanya didapatkan jika seseorang tidak menyukai bahan makanan diatas, sehingga memilih yang praktis.
ADVERTISEMENT

Apa akibat dari kekurangan vitamin d ?

Vitamin d ini memiliki peran yang cukup penting di dalam tubuh kita. Dan tentunya akan timbul beberapa masalah jika kita kekurangan vitamin d, diantaranya :
1. Osteoporosis
Osteoporosis adalah penyakit akibat berkurangnya kepadatan tulang sehingga tulang keropos dan mudah retak. Tidak sedikit orang yang mengetahui bahwa kekurangan vitamin d bisa mengakibatkan osteoporosis. Osteoporosis ini umumnya terjadi pada lansia, tetapi orang dewasa bahkan remaja juga bisa terkena osteoporosis.
2. Rakhitis
Rakhitis adalah penyakit yang menyebabkan tulang menjadi lunak dan bengkok. Biasanya hal ini terjadi pada usia anak-anak. Hal ini disebabkan kekurangan vitamin d yang cukup banyak.
3. Osteomalasia
Osteomalasia adalah penyakit yang mengakibatkan tulang menjadi lunak dan rapuh sehingga mudah sekali mengalami patah tulang.
ADVERTISEMENT

Apa akibat dari kelebihan vitamin d ?

Terlalu banyak mengonsumsi atau mendapatkan vitamin d juga tidak baik bagi tubuh. Karena tubuh memerlukan vitamin d juga secukupnya, tidak membutuhkan vitamin d secara berlebihan. Masalah yang dapat muncul jika kita kelebihan vitamin d, yaitu :

Hal apa yang dapat dilakukan untuk mengatasi masalah kekurangan dan kelebihan vitamin d ?

Hal yang dapat kita lakukan untuk mengatasi masalah kekurangan dan kelebihan vitamin d, yaitu :