TNI, 10 Tahun Tak Putus Juarai Turnamen Tembak Dunia

30 Mei 2017 6:30 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kontingen TNI AD mendapatkan penghargaan. (Foto: Dok. Penkostrad)
TNI Angkatan Darat kembali meraih kejayaan di perlombaan tahunan Australian Army Skill at Arms Meeting (AASAM). Berada di tengah kekuatan-kekuatan militer besar dunia, Indonesia berhasil menjadi juara umum dalam 211 nomor menembak yang dilombakan pada turnamen persahabatan tersebut.
ADVERTISEMENT
Total, TNI meraih 28 medali emas, 6 medali perak dan 5 medali perunggu pada gelaran AASAM tahun ini. Angka tersebut menunjukkan betapa dominannya ketangguhan TNI dibanding negara-negara peserta AASAM lain. Yang paling mendekati catatan tersebut, Australia, “hanya” memperoleh 14 medali emas, 16 medali perak, dan 16 medali perunggu.
Raihan TNI tahun ini sebetulnya tak begitu mengejutkan. Sejak pertama kali turut bergabung dalam kompetisi tersebut pada 1991, Indonesia total telah mengikuti perlombaan yang digelar di Puckapunyal Military Range, Victoria, Australia itu selama 14 kali. Dan dari 14 kali keikutsertaannya, Indonesia berhasil meraih juara umum selama 10 kali. Luar biasa.
Tim penembak TNI AD. (Foto: Dok. Penkostrad)
Raihan apik tersebut dimulai pertama kali pada 2008 dan selalu bisa dipertahankan hingga kini. Berikut catatan lengkap kemenangan Indonesia dalam AASAM:
ADVERTISEMENT
2008
Jumlah peserta: 4 negara
Perolehan medali kontingen Indonesia
Emas: 19 Perak: 23 Perunggu: 8
2009
Jumlah peserta: 8 negara
Perolehan medali kontingen Indonesia
Emas: 24 Perak: 17 Perunggu: 16
2010
Jumlah peserta: 10 negara
Perolehan medali kontingen Indonesia
Emas: 22 Perak: 13 Perunggu: 14
2011
Jumlah peserta: 13 negara
Perolehan medali kontingen Indonesia
Emas: 7 Perak: 9 Perunggu: 5
2012
Jumlah peserta: 14 negara
Perolehan medali kontingen Indonesia
Emas: 25 Perak: 12 Perunggu: 14
2013
Jumlah peserta: 17 negara
Perolehan medali kontingen Indonesia
Emas: 17 Perak: 17 Perunggu: 15
Kontingen penembak TNI AD. (Foto: Dok. Penkostrad)
2014
Jumlah peserta: 16 negara
Perolehan medali kontingen Indonesia
Emas: 32 Perak: 15 Perunggu: 20
2015
Jumlah peserta: 17 negara
ADVERTISEMENT
Perolehan medali kontingen Indonesia
Emas: 30 Perak: 16 Perunggu: 10
2016
Jumlah peserta: 20 negara
Perolehan medali kontingen Indonesia
Emas: 24 Perak: 17 Perunggu: 16
2017
Perolehan medali kontingen Indonesia
Emas: 28 Perak: 6 Perunggu: 5
Serda Woli Hamsan. (Foto: Dok. Penkostrad)