Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.88.1
Konten dari Pengguna
Cara Menghitung Resistor Seri, Paralel, dan Kode Warna
15 Mei 2023 14:44 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Cara menghitung resistor dapat diselesaikan dengan mudah. Cara menghitungnya bergantung pada jenis rangkaian, yakni seri atau paralel, serta dapat menggunakan kode warna.
ADVERTISEMENT
Resistor umumnya terbuat dari bahan karbon serta memiliki pengodean nilai resistensi berupa cincin 4 warna atau 5 warna. Masing-masing warna yang digunakan sebagai kode memiliki arti nilai yang tetap.
Cara Menghitung Resistor
Dikutip dari buku Elektronika Dasar untuk Mahasiswa Teknik Telekomunikasi: Pendekatan Praktik secara Virtual, Syifaul Fuhada (2021), berikut ini cara menghitung resistor seri dan paralel:
1. Resistor Seri
Menghitung nilai resistor seri bisa langsung dilakukan dengan menjumlahkan seluruh resistor dalam satu rangkaian. Rumus menghitung nilai resistor seri yaitu:
R(total )= R1+ R2+R3+Rn+⋯
2. Resistor Paralel
Berbeda dengan resistor dalam rangkaian seri, mencari nilai resistor paralel memang lebih rumit. Rumusnya adalah:
R total= 1/R1 + 1/R2 +1/R3 +1/Rn
Contoh Soal Resistor Seri dan Paralel
Berikut ini contoh soal resistor seri dan paralel yang bisa dijadikan referensi:
ADVERTISEMENT
1. Contoh Soal Resistor Seri
Tiga buah resistor disusun secara seri dengan hambatan masing-masing sebesar 4 Ω, 6 Ω, dan 8 Ω. Berapa besar total hambatan dalam rangkaian tersebut?
Jawab:
R(total )= R1+ R2+R3+Rn+⋯
R(total )= 4 Ω+ 6 Ω+8 Ω
R(total )=18 Ω
Jadi, besar total hambatan dalam rangkaian tersebut sebesar 18 Ω.
2. Contoh Soal Resistor Paralel
Misalkan R1=100 Ω , R2=150 Ω , dan R3=180 Ω dan ketiganya disusun secara paralel. Hitung besar hambatan totalnya.
Jawab:
Rtotal= 1/R1 + 1/R2 +1/R3 +1/Rn
Rtotal= 1/100+ 1/150+1/180
Rtotal= 45 Ω
Jadi, besar hambatan totalnya ialah 45 Ω.
Kode Warna Resistor
Cara menghitung nilai resistor juga bisa dilakukan dengan menggunakan kode warna. Kode warna tiap resistor disebut dengan cincin warna.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari skripsi Efektivitas Pemanfaatan Gambar Tempel pada Pembacaan Kode Warna Resistor, Rezky Ariananda, resistor dengan toleransi 5% berdaya 0,5-3 Watt dituliskan dengan 4 cincin warna, sedangkan toleransi 1 % atau 2 % umumnya dengan 5 cincin warna.
Kode warna masing-masing cincin serta angka toleransi dapat dilihat pada tabel di bawah ini:
Berikut cara menghitung nilai resistor menggunakan kode warna:
Supaya lebih mudah dalam memahami perhitungan nilai resistor menggunakan kode warna, perhatikan contoh soal dalam gambar di bawah ini:
Demikianlah cara menghitung resistor secara seri, paralel, dan menggunakan kode warna . Pastikan dan teliti terlebih dahulu besar setiap hambatan sehingga mendapatkan hasil yang benar dalam proses perhitungan. (You)
ADVERTISEMENT