Konten dari Pengguna

4 Cara agar Sinyal 4G Kuat dan Stabil

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
12 Juli 2023 14:58 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
 Ilustrasi Cara agar Sinyal 4G Kuat, Foto Unsplash/Praveen kumar Mathivanan
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara agar Sinyal 4G Kuat, Foto Unsplash/Praveen kumar Mathivanan
ADVERTISEMENT
Cara agar sinyal 4G kuat dan stabil sering dicari di mesin pencari saat jaringan internet terasa lemot. Untuk membuat jaringang 4G kuat dan stabil, ada beberapa cara yang dapat dilakukan dengan mudah.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan buku Marketing For Non-Marketing Managers oleh Indrawati, dkk (2019:98), jaringan 4G merupakan standar generasi keempat dari teknologi jaringan telepon seluler. Namun, terkadang jaringan ini sulit ditemukan di daerah yang jauh dari kota.
Hal itulah yang menyebabkan jaringan 4G tidak stabil dan mengalami masalah. Karena itu, penting untuk mengetahui cara agar sinyal 4G kuat dan stabil.

Cara agar Sinyal 4G Kuat

Ilustrasi Cara agar Sinyal 4G Kuat, Foto Unsplash/Jonas Leupe
Berikut berbagai cara agar sinyal 4G kuat dan stabil sehingga dapat digunakan dengan lancar untuk bermain game atau kegiatan lainnya.

1. Memanfaatkan Mode Pesawat

Cara ini terbilang cukup mudah dan praktis dilakukan. Pengguna hanya perlu mengaktifkan mode pesawat dalam smartphone. Kemudian, tunggulah beberapa detik untuk menghidupkan smartphone kembali.

2. Reboot Smartphone

Perlu diketahui salah satu alasan jaringan 4G tidak bisa stabil karena terdapat sistem pada smartphone yang bermasalah. Dengan melakukan proses reboot pada smartphone, maka sistem tersebut akan dapat bekerja secara normal lagi.
ADVERTISEMENT

3. Memakai Kartu SIM 4G

Cara yang satu ini juga bisa dipraktikkan untuk memperkuat jaringan 4G. Bisa jadi jaringan 4G tak stabil karena memang belum memakai kartu SIM yang mendukung koneksi 4G. Oleh sebab itu, pastikan memakai kartu SIM 4G terlebih dahulu.

4. Open Signal

Dalam memperkuat jaringan 4G tentunya tidak bisa terlepas dari yang namanya sinyal. Oleh karena itu, aplikasi penguat sinyal seperti Open Signal ini wajib dipasang dalam smartphone.
Aplikasi ini dapat membantu untuk memperkuat sinyal yang lemah ketika masuk dalam smartphone. Selain itu, aplikasi ini juga bisa mendeteksi sinyal Wi-Fi yang tersedia apabila koneksi data internet pada smartphone sedang mengalami masalah.
Itulah empat cara agar sinyal 4G kuat dan stabil. Cara di atas dapat diterapkan untuk mendapatkan jaringan internet yang kuat sehingga dapat memudahkan dalam melakukan beragam kegiatan melalui smartphone. (Adm)
ADVERTISEMENT