Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
4 Cara Membuat Rambut Ngembang secara Alami
17 Juni 2023 16:00 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Masalah utama bagi wanita yang memiliki rambut tipis adalah rambut terlihat lepek dan tidak bervolume. Bagaimana cara membuat rambut ngembang secara alami?
ADVERTISEMENT
Mengutip dari laman kemenkes.go.id, rambut merupakan sel berserabut yang mengandung keratin, yang sebenarnya terdapat hampir di seluruh tubuh manusia, kecuali telapak tangan dan kaki. Pertumbuhan normal pada rambut di kepala mencapai sekitar 0,5 inci setiap bulan.
Memiliki rambut yang tebal dan berkilau merupakan tanda bahwa rambut dalam kondisi sehat. Oleh karena itu, rambut harus bervolume agar bentuk wajah lebih proporsional dan kepercayaan diri semakin meningkat.
4 Cara Membuat Rambut Ngembang
Berikut ini tata cara membuat rambut ngembang secara alami yang mudah dilakukan sendiri dirumah.
1. Rutin Masker Rambut Telur
Telur memiliki kandungan protein yang sangat efektif membuat rambut jadi lebih sehat dan bervolume atau mengembang.
Dan bisa membuat masker dari campuran kuning telur, minyak zaitun, dan sedikit air. Lumuri campuran masker pada seluruh bagian rambut lalu diamkan selama kurang lebih 20 menit sebelum keramas seperti biasa.
ADVERTISEMENT
Perawatan alami ini bisa dilakukan tiga hingga empat kali seminggu agar hasilnya lebih maksimal.
2. Menggunakan Sari Jeruk
Dikutip dari dove.com, jeruk mengandung antioksidan dan Vitamin C yang memicu pertumbuhan helai rambut baru. Setelah mencuci rambut, bisa mencampur perasan jeruk dengan madu, lalu gosokkan secara lembut di kulit kepala.
Kemudian, tunggu beberapa saat, dan bilas hingga bersih. Dengan melakukannya rutin selama tiga kali seminggu, rambut akan berangsur tebal dan sehat mengembang.
3. Menggunakan Shampo yang Tepat
Dengan produk yang tepat, pasti akan mendapatkan rambut yang diinginkan. Gunakanlah sampo dan kondisioner yang dirancang khusus untuk rambut tipis dan memiliki kata 'volumizing'. Hal ini akan membuat rambut tampak lebih tebal, penuh, dan bervolume.
Dan harus ingat untuk tidak memakai kondisioner di seluruh bagian rambut, cukup aplikasikan dari tengah ke ujung bawah rambut. Karena menggunakan kondisioner di kulit kepala akan membuat rambut jadi lepek.
ADVERTISEMENT
4. Keringkan Rambut dengan Lembut
Jangan menggosok rambut dengan kasar, karena bisa membuat rambut mudah rontok dan menjadi sangat kering. Cukup tepuk-tepuk pelan untuk menyerap air di rambut.
Dan juga harus memperhatikan sisir yang digunakan. Hindari sisir berbahan metal dan plastik, sebab membuat rambut tipis gampang patah. Lebih baik pakai sisir berbahan nylon yang lembut di rambut.
Secara umum, cara membuat rambut ngembang secara alami di atas akan sangat efektif jika dilakukan secara rutin dan tepat.
Baca Juga : 7 Cara Membersihkan Ketombe di Kulit Kepala