Konten dari Pengguna

4 Cara Menabung dengan Cepat agar Dompet Makin Tebal

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
12 Mei 2023 14:25 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Menabung dengan Cepat. Foto: Unsplash/micheile henderson
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Menabung dengan Cepat. Foto: Unsplash/micheile henderson
ADVERTISEMENT
Banyak orang yang ingin menerapkan cara menabung dengan cepat untuk mencapai target finansial di masa yang akan datang. Namun, untuk mencapai target tersebut tentunya kita harus memiliki strategi yang khusus.
ADVERTISEMENT
Dengan memiliki tabungan yang cukup, kita tidak perlu khawatir jika suatu saat terjadi suatu kondisi yang tidak diinginkan seperti sakit, kecelakaan, atau bahaya yang tidak terduga lainnya.

4 Cara Menabung dengan Cepat

Ilustrasi Cara Menabung dengan Cepat. Foto: Unsplash/Towfiqu barbhuiya
Ini dia beberapa cara menabung dengan cepat versi Tips dan Trik, yang dikutip dari situs bankrate.com.

1. Batalkan Layanan Berlangganan dan Keanggotaan yang Tidak Perlu

Untuk menjadi penghemat yang efektif agar bisa menabung, singkirkan langganan yang tidak perlu.
Silakan untuk memeriksa kartu kredit bulanan atau laporan bank untuk mencari biaya langganan yang berulang.

2. Siapkan Pembayaran Otomatis untuk Tagihan Jika Memiliki Gaji Tetap

Kita mudah sekali lupa untuk membayar semua tagihan tepat waktu. Salah satu cara mudah untuk menghemat uang dan bisa menabung adalah dengan membayar tagihan saat jatuh tempo, dengan asumsi mampu membayarnya.
Perusahaan akan mengenakan biaya keterlambatan untuk tagihan yang terlambat dibayar. Meskipun jumlahnya mungkin sedikit, biaya tersebut bisa dengan cepat bertambah. Biaya keterlambatan kartu kredit bisa jauh lebih mahal.
ADVERTISEMENT

3. Buka Sertifikat Deposito Jangka Pendek

Deposito berjangka satu tahun dapat membantu mendapatkan bunga lebih besar daripada rekening tabungan.
Selain itu, imbal hasil deposito biasanya tetap; selama kita menyimpan uang di deposito selama jangka waktu, dan dijamin mendapatkan APY pembukaan.
Satu peringatan penting: Hindari deposito jika merasa membutuhkan uang tunai sebelum jangka waktu deposito berakhir, sehingga tidak perlu membayar penalti penarikan lebih awal.

4. Jual barang-barang yang Sudah Tidak Diperlukan

Menjual barang di rumah yang sudah tidak diperlukan atau sudah bosan bisa menjadi salah satu cara yang bisa dilakukan agar bida menabung dengan cepat.
Dengan menjual barang tersebut, tentu akan mendapatkan suntikan dana cepat.
Lihatlah lemari, loteng, garasi, atau ruang penyimpanan untuk menemukan gaun, cincin, atau sepatu hiking yang sudah tidak dipakai lagi.
ADVERTISEMENT
Kemudian, pasanglah barang tersebut di pasar online yang populer. Pastikan untuk mengetahui nilai sebuah barang sebelum menjualnya dengan harga yang lebih rendah dari yang seharusnya.
Demikianlah informasi seputar cara menabung dengan cepat. Semoga ulasan di atas bisa menginspirasi. (Diah)