Konten dari Pengguna

4 Cara Menghilangkan Bruntusan di Pipi

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
19 April 2023 17:07 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Menghilangkan Bruntusan di Pipi. Foto: Unsplash/Amanda Dalbjörn.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Menghilangkan Bruntusan di Pipi. Foto: Unsplash/Amanda Dalbjörn.
ADVERTISEMENT
Beruntusan atau bruntusan menjadi masalah bagi sebagian orang. Gangguan kulit ini biasanya berupa jerawat kecil di wajah, terutama di sekitar pipi. Agar wajahmu kembali bersih, kamu bisa mencoba cara menghilangkan bruntusan di pipi dengan bahan alami.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari lifebuoy.co.id, bruntusan adalah keadaan kulit yang permukaannya kasar dan tidak rata. Bruntusan terasa seperti bintik-bintik kecil menonjol di permukaan kulit. Bruntusan menyebabkan kulit menjadi tidak rata dan umumnya disertai rasa gatal yang intens.

Cara Menghilangkan Bruntusan di Pipi dengan Bahan Alami

Ilustrasi Cara Menghilangkan Bruntusan di Pipi. Foto: Unsplash/Eric Vieiraericvieira.
Kali ini Tips dan Trik akan memberikan beberapa cara menghilangkan bruntusan di pipi menggunakan bahan alami yang mudah untuk dilakukan.

1. Gunakan pembersih wajah yang lembut

Mencuci muka dengan pembersih wajah yang lembut dan berlabel hypoallergenic dapat membersihkan kulit bruntusan tanpa membuatnya terasa kering. Setidaknya bersihkan wajah 2 kali sehari untuk menjaga kebersihan kulit.
Kandungan asam salisilat dalam pembersih wajah berfungsi untuk membersihkan pori-pori dan mencegah timbulnya bruntusan, sedangkan benzoil peroksida mampu melawan bakteri penyebab jerawat.
ADVERTISEMENT

2. Lidah buaya

Lidah buaya merupakan tanaman tropis yang daunnya menghasilkan gel bening. Sekarang ini banyak produk perawatan kulit mengandung lidah buaya untuk melembapkan kulit.
Fungsi lain lidah buaya yaitu mengobati lecet, ruam, luka bakar, dan melawan peradangan. Untuk mengatasi bruntusan, oleskan gel lidah buaya pada kulit yang bruntusan secara rutin.

3. Teh hijau

Teh hijau mengandung antioksidan tinggi. Teh hijau juga berfungsi membersihkan kotoran dan limbah yang menumpuk di luka jerawat terbuka. Selain itu teh hijau juga berfungsi mengurangi peradangan dan produksi sebum kulit.
Untuk menghilangkan bruntusan, seduh daun teh hijau dengan air hangat, lalu campur dengan gel lidah buaya. Oleskan di wajah dan diamkan selama 10 menit, baru dibilas dengan air bersih.

4. Minyak zaitun

Minyak zaitun merupakan salah satu minyak esensial yang bisa mengurangi jerawat dan bruntusan. Caranya, oleskan minyak zaitun ke wajah secara rutin. Beberapa produk perawatan kulit biasanya juga mengandung bahan ini.
ADVERTISEMENT
Nah, itulah beberapa cara menghilangkan bruntusan di pipi dengan mudah dan manjur. Ikuti beberapa cara di atas, ya, agar bruntusan kamu membaik. (Manda)