Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Cara agar Kacamata Tidak Berembun saat Pakai Masker
15 Juli 2023 21:56 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Saat pakai masker, umumnya kacamata bisa berembun dan membuat pandangan terganggu. Bagi pengguna kacamata setiap harinya, perlu tahu bagaimana cara agar kacamata tidak berembun.
ADVERTISEMENT
Biasanya embun di kacamata muncul ketika bernapas memakai masker atau keluar dari ruangan yang menggunakan AC.
Cara Agar Kacamata Tidak Berembun
Cara agar kacamata tidak berembun yang utama harus menjaga lensa tetap bersih untuk waktu yang lama, bukan hanya beberapa menit. Selain itu, harus aman digunakan pada permukaan kacamata.
Kacamata merupakan alat yang terbuat dari rangka yang menyangga lensa, biasanya digunakan untuk membantu penglihatan mata seseorang yang mengalami gangguan, sebagaimana dikutip dari buku Seri Penemuan Kacamata, Eny Yusriani, (2020, 01).
Inilah berbagai cara agar kacamata tidak berembun saat pakai masker:
1. Cuci lensa dengan air sabun
Sebelum menggunakan masker, cuci kacamata atau lensa kacamata dengan air sabun dan hilangkan kelembapan yang berlebihan. Kemudian, biarkan kacamata mengering sendiri atau keringkan lensa dengan kain mikrofiber bersih.
ADVERTISEMENT
Membersihkan lensa dengan air sabun dapat mendorong molekul air untuk membentuk lapisan transparan. Perlu diingat, untuk menghindari kerusakan, jangan bersihkan lensa dengan produk seperti sampo bayi, pasta gigi, atau krim cukur.
2. Gunakan klip hidung
Jika kacamata berembun saat mengenakan masker, mungkin karena masker tidak pas saat digunakan.
Salah satu cara agar kacamata tidak berembun adalah setelah masker terpasang, jepit klip hidung untuk mengencangkan masker di atas batang hidung. Masker yang pas akan membantu menjaga embusan napas agar tidak membuat lensa berembun.
3. Gunakan tisu wajah di bagian dalam masker
Kegunaan tisu adalah menangkal udara yang menguap ke atas sehingga bisa tertahan dan terserap oleh tisu. Caranya dengan melipat tisu menjadi persegi panjang sesuai ukuran masker yang digunakan.
Lipatlah hingga tebal dan berlapis, lalu masukkan lipatan tisu ke bagian dalam masker dan diletakkan pada bagian atas jembatan hidung.
ADVERTISEMENT
4. Semprotkan anti-kabut
Untuk solusi cepat, gunakan semprotan anti-kabut yang biasa digunakan untuk berenang, menyelam, dan snorkeling untuk mencegah pengembunan yang dapat mengganggu aktivitas air.
5. Gunakan plester
Gunakan plester olahraga atau plester medis yang aman di kulit untuk menutup bagian atas masker. Rekatkan masker pada bagian hidung hingga tulang pipi agar udara tidak keluar dari bagian atas masker dan membuat kacamata berembun.
Pastikan plester aman untuk kulit. Salah satunya dengan melakukan uji sensitivitas di kulit tangan atau bagian lain dan tunggu reaksinya.
Kacamata berembun memberi ketidaknyamanan karena membuat penglihatan buram dan mengganggu aktivitas. Oleh karena itu, ikutilah berbagai cara agar kacamata tidak berembun saat pakai masker di atas.(glg)
ADVERTISEMENT