Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
5 Cara Mengatasi Kuping Budek dengan Aman dan Tepat
6 November 2023 21:38 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Kuping budek akibat tersumbat biasanya bisa mereda dengan sendirinya atau mereda saat penderitanya menguap, menelan, mengunyah, dan meniup hidung.
ADVERTISEMENT
Cara mengatasi kuping budek karena tersumbat bisa dilakukan dengan aman dan tepat. Kuping budek penyebabnya bisa bermacam-macam.
Namun, jika telinga yang tersumbat tak kunjung mereda, ada beberapa cara yang bisa dicoba untuk melegakannya.
Cara Mengatasi Kuping Budek dengan Bantuan Dokter
Inilah cara mengatasi kuping budek dengan aman dan tepat, mengutip dari laman alodokter.com:
1. Menekan Kuping Menggunakan Telapak Tangan
Jika kuping tersumbat karena kemasukan air, cara mengatasinya adalah dengan memiringkan kepala agar posisi kuping yang kemasukan air menghadap ke bawah.
Kemudian, tekan kuat-kuat kuping yang kemasukan air menggunakan telapak tangan. Buatlah gerakan membuka dan menutup telinga dengan cepat agar air yang menyumbat tersedot ke luar.
2. Melakukan Terapi Uap
Jika kamar mandi penderita memiliki fasilitas pemanas air, mandilah dengan air hangat sambil menghirup uap hangat yang dihasilkan. Cara lain adalah dengan mengisi baskom menggunakan air hangat dan letakkan di depan penderita.
ADVERTISEMENT
Lalu, tutup bagian belakang kepala penderita dengan handuk kecil agar lebih mudah menghirup uap yang keluar dari baskom. Setelah itu, miringkan kepala agar posisi telinga yang kemasukan air menghadap ke bawah, sehingga air mengalir ke luar.
3. Melakukan Manuver Valsalva
Telinga tersumbat dapat disebabkan oleh gangguan pada saluran Eustachius. Saluran ini menjadi penghubung antara kuping bagian tengah dengan pangkal hidung.
Normalnya, cairan dan lendir dari telinga akan mengalir ke tenggorokan melalui saluran ini.
Namun, ada kalanya cairan dan lendir terperangkap di telinga bagian tengah dan menyumbat telinga. Penyumbatan ini biasanya terjadi saat mengalami flu, sinusitis, atau rhinitis alergi.
Penderita bisa melakukan manuver valsalva sebagai cara mengatasi kuping tersumbat pada saluran eustachius. Caranya melakukannya cukup mudah, tutup mulut kemudian pencet hidung dan mengembuskan napas pelan-pelan melalui hidung.
ADVERTISEMENT
Embusan napas akan menciptakan tekanan dalam kuping yang berguna membuka sumbatan. Namun, jangan meniup atau mengembuskan napas terlalu keras karena justru dapat merusak gendang telinga.
4. Menggunakan Obat Tetes
Menggunakan obat tetes dapat menjadi cara mengatasi kuping budek yang disebabkan kotoran telinga, infeksi, atau kemasukan air. Obat ini bekerja dengan cara melunakkan kotoran yang keras atau kering.
Sementara itu, untuk mengatasi kuping budek akibat infeksi, dokter dapat meresepkan obat tetes yang mengandung antibiotik atau antijamur, sesuai dengan penyebab infeksinya.
5. Irigasi
Irigasi kuping dapat menjadi cara mengatasi kuping budek karena penumpukan kotoran telinga. Prosedur ini dilakukan oleh dokter dengan cara memasukkan cairan ke kuping menggunakan spuit secara perlahan.
Namun, jangan menggunakan cotton bud untuk mengeluarkan sumbatan, baik sumbatan berupa cairan, kotoran, ataupun benda asing.
ADVERTISEMENT
Penggunaan cotton bud justru dapat mendorong benda yang menyumbat masuk lebih jauh ke dalam kuping, bahkan dapat meningkatkan risiko terjadinya pecah gendang kuping. Hal tersebut pada akhirnya dapat menyebabkan gangguan pendengaran.
Itulah cara mengatasi kuping budek dengan aman dan tepat, pilih cara yang sesuai untuk mengatasi kuping budek penderita. Semoga bermanfaat. (Bay)