Konten dari Pengguna

5 Cara Presto Daging Sapi agar Empuk untuk Hidangan Lebaran

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
20 April 2023 14:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Presto Daging Sapi agar Empuk untuk Hidangan Lebaran. Foto: Unsplash/🇸🇮 Janko Ferlič
zoom-in-whitePerbesar
Cara Presto Daging Sapi agar Empuk untuk Hidangan Lebaran. Foto: Unsplash/🇸🇮 Janko Ferlič
ADVERTISEMENT
Daging sapi adalah hidangan yang tepat untuk Lebaran, baik dimasak menjadi rendang, semur, rawon, dan sebagainya. Namun, kamu harus tahu cara presto daging sapi agar empuk sebelum mengolah daging agar masakanmu memiliki cita rasa yang sempurna.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Masak Praktis Dengan Panci Presto, Lilly T. Erwin (2013:4), memasak dengan cara presto atau memakai pressure cooker sangat dianjurkan karena alat masak yang satu ini menggunakan energi dengan sangat efisien dan dapat menghemat waktu memasak.

Cara Presto Daging Sapi agar Empuk

Cara Presto Daging Sapi agar Empuk untuk Hidangan Lebaran. Foto: Unsplash/Cindie Hansen
Daging sapi yang kamu olah akan terasa sangat nikmat jika kamu menerapkan cara presto daging sapi agar empuk berikut ini:

1. Gunakan panci presto

Seperti yang telah dijelaskan di atas, panci presto atau pressure cooker sangat dianjurkan untuk merebus daging sapi. Merebus daging sapi untuk olahan rendang menggunakan panci presto hanya memakan waktu sekitar 30 menit saja.

2. Potong daging sesuai arah serat

Salah satu tips memasak yang dapat kamu lakukan agar olahan dagingmu empuk adalah dengan memotong daging sesuai arah serat. Memotong dengan arah yang salah dapat membuat daging sapi lebih susah matang dan memiliki tekstur keras.
ADVERTISEMENT

3. Perhatikan takaran air

Jangan merebus daging dengan air yang terlalu banyak untuk menghindari air meluap dan tumpah selama merebus daging. Tuangkan air secukupnya ke dalam panci hingga seluruh daging yang sudah ditata rapi terendam.

4. Jangan membuka tutup panci saat merebus

Pastikan panci presto tertutup rapat serta hindari terlalu sering membuka tutup panci agar daging dapat matang sempurna dengan cepat. Selain tidak efektif, menyentuh panci yang sedang mengeluarkan uap panas dapat menimbulkan risiko tangan terbakar.

5. Kecilkan api ketika panci presto berbunyi

Begitu panci presto sudah berbunyi, itu artinya kamu harus segera mengecilkan api. Kemudian, lakukan perebusan sekitar 30-45 menit tergantung besar dan jumlah daging. Matikan kompor secara perlahan, lalu buka katup uap pada panci presto.
Cara presto daging sapi agar empuk di atas akan semakin kamu kuasai jika kamu berlatih menerapkannya. Ikuti setiap langkah di atas dengan baik agar masakanmu tidak gagal. Selamat memasak hidangan yang lezat untuk lebaran! (MT)
ADVERTISEMENT