Konten dari Pengguna

7 Cara Mengatasi Bau Mulut yang Mudah

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
24 April 2023 15:26 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Mengatasi Bau Mulut | Foto: Unsplash/Maria Lysenko.
zoom-in-whitePerbesar
Cara Mengatasi Bau Mulut | Foto: Unsplash/Maria Lysenko.
ADVERTISEMENT
Siapa sih yang suka dengan bau mulut yang mengganggu? Tentunya sangat tidak nyaman ya teman-teman. Makanya yuk simak artikel berikut untuk tahu cara mengatasi bau mulut paling efektif.
ADVERTISEMENT
Bau mulut memang menjadi permasalahan dari banyak orang. Tentu saja banyak hal yang menjadi penyebabnya, maka dari itu kalian dapat mencoba beberapa cara di bawah ini juga lho untuk mendapatkan hasil yang paling efektif.

7 Cara Mengatasi Bau Mulut yang Ampuh

Cara Mengatasi Bau Mulut | Foto: Unsplash/Diana Polekhina.
Berikut ini adalah beberapa cara mengatasi bau mulut yang sumbernya diambil dari buku Cara Mengatasi Bau Nafas yang Tidak Enak, Aisyah Sukarno (2022:25-28) dan Panduan Mengatasi Stres Bagi Remaja, Nicola Morgan (2014:91-92).

1. Gunakan Obat Kumur Anti-Bakteri

Menggunakan obat kumur akan membantu melawan bakteri yang menyebabkan bau mulut dan memberikan aroma segar. Kumur-kumur selama 20 detik lalu ludahkan. Pastikan juga kamu memilih obat kumur yang mengandung anti-gingivitis/anti-plak.

2. Kunyah Permen Karet Sugar-Free

Dengan mengunyah permen bebas gula yang membantu merangsang produksi air liur, mulutmu akan berhenti mengering. Mulut yang kering seringkali menyebabkan bau mulut.
ADVERTISEMENT

3. Kunyah-kunyah Dedaunan

Beberapa dedaunan seperti mint, peterseli, kemangi, atau wintergreen dapat melawan bau mulutmu dengan aromanya yang kuat. Namun jangan lupa berkumur setelah mengunyah dedaunan tadi karena dapat meninggalkan bekas di gigi.
Kalian tidak mau mulut yang harum namun nyempil daun peterseli di gigi, bukan?

4. Gunakan Waterpik Portable

Alat ini menggunakan air yang memiliki tekanan untuk membilas bekas-bekas makanan di gigi, sehingga sering digunakan sebagai pengganti benang.

5. Bilas Mulut dengan Air

Setelah berkumur-kumur dengan air, gunakan handuk kertas kering untuk menggosok gigi. Kemudian bilas lagi.

6. Konsumi Banyak Air Putih

Selalu ingat untuk minum air putih, terutama setelah mengonsumsi bawang bombai, bawang putih, kari, kopi, dll.

7. Jaga Kebersihan Lidah

Selain menggosok gigi, jangan lupa untuk bersihkan lidah. Terdapat banyak alat khusus untuk membersihkan lidah, atau gunakan bagian tepi sikat gigi untuk menyikat lidah.
ADVERTISEMENT
Nah, itulah beberapa cara mengatasi bau mulut yang mudah, murah, tanpa ribet. Pastikan kalian coba semua ya! (Ester)