Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten dari Pengguna
7 Cara Mengatasi Pemanasan Global dalam Kehidupan Sehari-Hari
5 Mei 2023 16:58 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kerusakan lingkungan sering merujuk pada pemanasan global. Oleh karena itu, sebagai masyarakat harus mengetahui cara mengatasi pemanasan global dalam kehidupan sehari-hari.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari buku Pemanasan Global, Faktor Penyebab, Dampak, dan Solusi, Fadliah, salah satu penyebab pemanasan global adalah efek rumah kaca yang kemampuan atmosfer dalam mempertahankan suhu udara panas.
7 Cara Mengatasi Pemanasan Global dalam Kehidupan Sehari-Hari
Berikut adalah tujuh cara mengatasi pemanasan global dalam kehidupan sehari-hari:
1. Mengurangi Penggunaan Kendaraan Bermotor
Batasi penggunaan mobil dan sepeda motor hanya untuk menempuh jarak jauh. Untuk jarak dekat, berjalan kaki atau menggunakan sepeda akan lebih baik. Hal ini akan membatasi peningkatan karbon dioksida dan karbon monoksida di atmosfer.
2. Menghemat Pemakaian Listrik
Penggunaan listrik yang berlebihan juga dapat menimbulkan pemanasan global. Hal ini terkesan sangat sepele namun dampaknya sangat besar.
3. Menjaga Kelestarian Alam
Eksploitasi hasil alam yang berlebihan lebih banyak merugikan ketimbang menguntungkan untuk jangka panjang. Penebangan dan pembakaran hutan untuk membuka lahan sudah seharusnya dikendalikan atau dihentikan.
ADVERTISEMENT
4. Mengendalikan Limbah
Limbah dapat mengeluarkan gas berbahaya ke udara. Gas berbahaya ini selain menimbulkan bau busuk dan menyebabkan efek rumah kaca, yang menyebabkan panas matahari terperangkap di permukaan bumi. Jadi, diperlukan pengendalian limbah yang benar.
5. Menghemat Air
Cara mengatasi pemanasan global yang selanjutnya adalah dengan menghemat pemakaian air seperti hindari mencuci piring dengan air yang mengalir terus menerus.
Usahakan mandi menggunakan gayung yang terukur dan seperlunya, alih-alih pakai keran shower dengan air mengalir atau berendam di bathtub.
6. Reduce
Cara mengatasi pemanasan global berikutnya adalah hemat penggunaan kertas dan tisu karena terbuat dari kayu yang harus ditebang dari pohon di hutan. Padahal hutan dibutuhkan untuk menetralkan emisi CO2 di udara.
Dengan adanya tahapan kegiatan 3R yang terdiri dari "Reduce, Reuse, dan Recycle", maka pencegahan terjadinya pemanasan global bisa dihindarkan.
ADVERTISEMENT
7. Menjadi Vegetarian
Cara mengatasi pemanasan global berikutnya bisa dilakukan dengan menjadi vegetarian. Menurut sebuah studi terbaru, hal terbaik dan termudah yang dapat dilakukan untuk memperbaiki kondisi planet adalah dengan menghilangkan daging dan produk susu dari menu makanan .
Itulah dia cara mengatasi pemanasan global dalam kehidupan sehari-hari.