Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.101.0
Konten dari Pengguna
7 Cara Mengobati Kutu Air yang Paling Ampuh
3 Mei 2023 21:11 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Meski bukan penyakit yang berbahaya, keberadaan kutu air di kaki dapat menimbulkan rasa gatal yang sangat mengganggu. Segera cari cara mengobati kutu air agar penyakit ini tak berlanjut atau bahkan menulari orang lain.
ADVERTISEMENT
Kutu air disebabkan oleh jamur kulit yang memicu infeksi di area kaki dan tangan. Bagian kaki yang paling utama diserang yaitu area telapak kaki atau sela-sela jari kaki. Saat terkena kutu air, kulit menjadi bersisik, pecah-pecah, terkelupas, bahkan terasa perih.
Cara Mengobati Kutu Air yang Paling Ampuh
Berikut adalah cara mengobati kutu air yang paling ampuh, dikutip dari laman healtline.com.
1. Obat Anti Jamur Oles
Kutu air dapat diobati dengan obat anti jamur oles, seperti miconazole, clotrimazole, atau terbinafine. Pengobatan ini biasanya berlangsung selama 1-2 minggu.
Sebelum menggunakan obat oles ini, bersihkan kaki dengan air mengalir dan sabun. Setelah itu, keringkan hingga sela-sela jari kaki.
Oleskan salep atau krim secukupnya di bagian kaki yang terinfeksi. Diamkan beberapa saat hingga obat tampak mengering.
ADVERTISEMENT
2. Larutan Garam
Garam dikenal mampu mengatasi peradangan, salah satunya pada kulit. Untuk membasmi kutu air, campurkan garam dengan air hangat. Dalam hal ini, garam berperan sebagai pembunuh jamur penyebab kutu air.
Gunakan air tersebut untuk merendam kaki selama setengah jam. Untuk hasil yang maksimal, lakukan hal tersebut setiap hari.
3. Obat Anti Jamur Minum
Kutu air dapat semakin meluas ke area kulit lainnya, seperti paha, perut, tangan, bahkan rambut.
Hal ini lebih sering terjadi pada tubuh dengan kondisi imunitas yang lemah. Misalnya pengguna kortikosteroid jangka panjang, kemoterapi, diabetes mellitus, dan penyakit HIV/AIDS.
Dokter akan meresepkan obat anti jamur yang diminum apabila infeksi sudah tidak terkendali lagi.
4. Tea Tree Oil
Kandungan pada tea tree oil ini diklaim ampuh dalam menyembuhkan berbagai macam masalah kulit, termasuk kutu air.
ADVERTISEMENT
Untuk mengatasi kutu air, oleskan tea tree oil pada area yang terkena. Untuk hasil yang maksimal, oleskan tiga kali dalam sehari.
5. Bawang Putih
Bawang putih mengandung minyak atsiri dan allicin yang bermanfaat sebagai antibakteri, antiseptik, serta antiinflamasi. Selain itu, kandungan pada bawang putih juga mampu meredakan rasa nyeri akibat rasa gatal yang berlebihan.
Caranya, tumbuk satu siung bawang putih, kemudian tempelkan pada area yang terkena kutu air dengan balutan kain atau perban. Diamkan selama beberapa saat. Untuk hasil yang maksimal, lakukan cara tersebut secara berkala.
6. Soda Kue
Kandungan antiseptik pada soda kue efektif dalam membunuh kuman atau jamur yang menjadi penyebab kutu air.
Caranya, rendam kaki dalam larutan soda kue dan air hangat selama setengah jam. Untuk hasil yang maksimal, lakukan cara ini sesering mungkin.
ADVERTISEMENT
7. Singkong
Kandungan sianida pada singkong ternyata ampuh dalam membunuh jamur penyebab kutu air.
Caranya, tempelkan daging singkong yang sudah dihaluskan pada area kulit yang terkena kutu air. Diamkan hingga mengering. Untuk hasil yang maksimal, gunakan setiap hari.
Itulah beberapa cara mengobati kutu air yang paling ampuh. Semoga bermanfaat.