Cara Kerja Shopee Affiliate untuk Tambahan Penghasilan

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
Konten dari Pengguna
1 Mei 2023 16:11 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi Cara Kerja Shopee Affiliate. Foto: Unsplash/Pradamas Gifarry.
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Cara Kerja Shopee Affiliate. Foto: Unsplash/Pradamas Gifarry.
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Pernah melihat seseorang membagikan link Shopee di thread Twitter? Nah, itulah affiliate. Kamu bisa mengetahui cara kerja Shopee Affiliate untuk menambah penghasilan dalam artikel ini.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman shopee.co.id, siapa saja bisa mendapatkan hadiah hingga jutaan rupiah dengan menjadi Shopee Affiliate dan hanya perlu mendaftarkan diri.

Cara Kerja Shopee Affiliate, Simpel dan Menghasilkan Uang

Ilustrasi Cara Kerja Shopee Affiliate. Foto: Unsplash/Jonas Leupe.
Cara kerja Shopee Affiliate juga sangat mudah. Kamu hanya perlu membagikan link tautan produk. Saat orang lain membuka tautan tersebut dan melakukan pesanan, kamu akan mendapatkan komisi dari Shopee.
Jika memiliki komisi Rp10.000-Rp1.000.000, kamu bisa mencairkannya lewat ShopeePay. Jika lebih dari Rp1.000.000 bisa ditransfer ke bank.
Buat yang penasaran, berikut ini cara kerja Shopee Affiliate:

1. Pastikan Punya Media Sosial

Kunci dari menjadi Shopee Affiliate adalah aktif dalam media sosial, seperti Instagram, Facebook, Twitter, dan YouTube.
Media sosial sangat dibutuhkan untuk menyebarkan tautan produk. Semakin kamu aktif menyebarkan tautan, semakin besar peluang orang tertarik dengan tautan tersebut.
ADVERTISEMENT

2. Buat Akun Shopee

Tentunya kamu memerlukan aplikasi dan akun Shopee. Kamu bisa unduh aplikasi Shopee di Play Store atau App Store. Setelah itu, daftarkan akun Shopee kamu.

3. Daftar Shopee Affiliate

Cara mendaftarnya pun mudah. Kunjungi halaman affiliate.shopee.co.id, kemudian login dengan akun Shopee yang sudah kamu buat.
Selanjutnya, penuhi persyaratan yang diharuskan dalam mendaftarkan diri sebagai Shopee Affiliate.

4. Login ke Shopee Affiliate Dashboard

Setelah mendaftarkan diri, kamu akan diberikan verifikasi apakah berhasil menjadi Shopee Affiliate atau belum.
Setelah itu silakan login ke Shopee Affiliate Dashboard. Kamu bisa login dengan memasukkan username dan password akun Shopee kamu.
Di Shopee Affiliate Dashboard kamu akan mendapat berbagai pilihan link. Kamu bisa mencari link produk yang sekiranya sangat digemari oleh masyarakat, seperti tas, sepatu, dan baju.
ADVERTISEMENT
Setelah itu, sebarkan link tersebut di media sosial sesering dan semenarik mungkin. Tujuannya agar calon pembeli tertarik dan melakukan transaksi produk melalui link yang kamu berikan. Dengan begitu, kamu akan mendapatkan komisi dari penjualan tersebut.
Itu dia cara kerja Shopee Affiliate untuk menambah penghasilan. Mudah, bukan? (Andi)