Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten dari Pengguna
Cara Masuk Perpustakaan Nasional dengan Bikin Kartu Anggota Dulu
7 Agustus 2023 20:56 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Cara masuk ke Perpustakaan Nasional (Perpusnas) yakni dengan membuat terlebih dahulu kartu keanggotaan perpustakaan. Kartu keanggotan digunakan sebagai kartu yang berlaku untuk meminjam koleksi Perpusnas .
ADVERTISEMENT
Dalam membuat kartu keanggotaan, siapa saja dapat menjadi anggota Perpusnas. Mulai dari siswa (SD, SMP, SLTA), mahasiswa, umum. Bahkan Warga Negara Indonesia (WNI/WNA) yang berdomisili di dalam maupun luar negeri.
Cara Masuk Perpustakaan Nasional untuk Membuat Kartu Anggota
Cara masuk Perpustakaan Nasional atau Perpusnas dengan menggunakan kartu anggota. Oleh karenanya, pengunjung diwajibkan untuk membuat kartu keanggotaannya. Pembuatan kartu anggota dapat dilakukan sendiri ke Perpustakaan Nasional RI.
Berikut cara membuat kartu anggota Perpusnas yang dikutip dari website resmi keanggotaan.perpusnas.go.id.
ADVERTISEMENT
Baca juga: 7 Cara Mengatasi Malas Belajar dengan Ampuh
Bila telah menjadi anggota Perpusnas, ada pula tata tertib yang harus dipenuhi. Salah satunya kartu anggota harus dibawa setiap kali berkunjung ke Perpusnas. Kartu anggota juga tidak dapat dipinjamkan kepada orang lain.
Kartu anggota Perpusnas berlaku seumur hidup. Sehingga bila kartu hilang, penggantian kartu wajib menyertakan surat keterangan hilang dari kepolisian.
Kartu keanggotaan Perpusnas dapat digunakan pada sarana penelusuran (Kartu katalog maupun OPAC), sarana ruang baca (buku , majalah, surat kabar, AV dan koleksi langka), pemesanan koleksi sebanyak 3 (tiga) judul khusus untuk buka setiap kali permintaan.
Juga dapat digunakan untuk pembuatan reproduksi koleksi baik dalam bentuk foto kopi, rekaman, bentuk mikro maupun digital (untuk jasa ini dikenakan biaya sesuai dengan peraturan yang berlaku).
ADVERTISEMENT
Dengan membuat kartu keanggotaan, pengunjung, dalam hal ini anggota perpustakaan, dapat menunjukkan kartu keanggotaan sebagai cara masuk Perpustakaan Nasional yang terletak di Jalan Medan Merdeka Selatan No.11. (Fitri A)