Konten dari Pengguna

Cara Masuk STIN 2023 beserta Persyaratannya

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
10 November 2023 16:00 WIB
·
waktu baca 5 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
 Cara Masuk STIN,Unsplash+/Getty
zoom-in-whitePerbesar
Cara Masuk STIN,Unsplash+/Getty
ADVERTISEMENT
Siswa yang ingin melanjutkan pendidikan di sekolah kedinasan milik Badan Intelijen Nasional (BIN), perlu tahu syarat masuk Sekolah Tinggi Intelijen Negara (STIN). STIN termasuk sekolah kedinasan favorit bersama sejumlah sekolah kedinasan lainnya.
ADVERTISEMENT
STIN punya visi menjadi Perguruan Tinggi Intelijen bertaraf Internasional (World Class Intelligence College) yang mempunyai keunggulan dan kewibawaan dalam mendukung terwujudnya keamanan nasional.

Persyaratan dan Cara Masuk STIN untuk Menempuh Pendidikan

Persyaratan dan Cara Masuk STIN,Unsplash+/Getty
STIN, atau Sekolah Tinggi Intelijen Negara, adalah sekolah kedinasan yang ada di bawah naungan Badan Intelijen Negara. Tujuan STIN adalah menyelenggarakan pendidikan akademik di bidang intelijen dan dapat menyelenggarakan pendidikan profesi sesuai dengan ketentuan peraturan perundang-undangan.
Bagi calon mahasiswa yang ingin mendaftar di sekolah kedinasan STIN, berikut syarat dan cara masuk STIN 2023.

Persyaratan Umum Pendaftaran STIN

Mengutip dari buku BUKU UJIAN MASUK STIN 2022, Tim 3SMA, 2022:12, Berikut persyaratan yang perlu di ketahui;
1. Warga Negara Indonesia
2. Beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
ADVERTISEMENT
3. Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia berdasarkan Pancasila dan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia tahun 1945
4. Peserta tidak pernah terlibat tindak pidana
5. Peserta berkelakuan baik dengan bukti Surat Keterangan Catatan Kepolisian (SKCK)
6. Peserta tamatan minimal SMA/SMK/MA (bukan lulusan paket C) dengan ketentuan :
7. Peserta tamatan luar negeri terlebih dahulu mendapatkan pengesahan dari Direktorat Sekolah Menengah Atas Dirjen Paud, Dikdas dan Dikmen Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi.
8. Peserta berstatus lajang. Tidak pernah menikah dan bersedia tidak menikah selama masa pendidikan
ADVERTISEMENT
9. Peserta perempuan diwajibkan belum pernah melahirkan
10. Peserta laki-laki diwajibkan belum pernah memiliki anak biologis
11. Peserta tidak bertato
12. Peserta laki-laki diwajibkan tidak bertindik dan tidak memiliki bekas tindik pada bagian tubuh mana pun
13. Khusus peserta perempuan diwajibkan tidak bertindik dan tidak memiliki bekas tindik pada bagian tubuh yang tidak lazim
14. Memiliki jasmani dan rohani yang sehat. Peserta juga dipastikan tidak pernah mengalami patah tulang
15. Peserta berkacamata maksimal memiliki ukuran 1 baik + (plus) atau - (minus)
16. Tidak buta warna
17. Tinggi badan minimal (berat badan seimbang menurut ketentuan berlaku)
ADVERTISEMENT
18. Peserta yang mendaftar memiliki usia pada tanggal 31 Desember 2023 serendah-rendahnya 16 tahun dan tidak lebih dari 22 tahun dengan pembuktian dari dari Akta Kelahiran/Surat Keterangan Lahir
19. Peserta wajib memiliki surat pernyataan orangtua/wali sebagai persetujuan orangtua atau wali
20. Peserta hanya akan dikenakan biaya SKD
21. Peserta tidak terdaftar sebagai bukan personel/mantan personel TNI/Polri/PNS
22. Tidak pernah mengikuti pendidikan pembentukan personel TNI/Polri/PNS
23. Peserta yang lulus wajib taat Ikatan Dinas Pertama selama 10 tahun
24. Tidak sedang terikat perjanjian Ikatan Dinas dengan suatu instansi lain
25. Bagi calon Taruna/i yang dinyatakan lulus terpilih agar melampirkan kartu BPJS Kesehatan
26. Bagi yang sudah bekerja secara tetap sebagai pegawai/karyawan mendapat persetujuan/rekomendasi dari kepala instansi yang bersangkutan
ADVERTISEMENT
27. Bersedia diberhentikan dari status pegawai/karyawan, bila diterima dan mengikuti pendidikan pembentukan Taruna/i STIN.
28. Mengikuti dan dinyatakan lulus terpilih pada setiap rangkaian seleksi penerimaan Taruna/i STIN Tahun Anggaran 2023

Cara Masuk STIN

Untuk masuk ke Sekolah Kedinasan STIN, peserta wajib daftar terlebih dahulu. Berikut alur pendaftaran STIN:
1. Akses portal SSCASN Kedinasan (https://dikdin.bkn.go.id).
2. Buat akun di portal https://dikdin.bkn.go.id.
3. Calon peserta wajib memiliki akun e-mail aktif yang akan digunakan selama masa pendaftaran dan seleksi.
4. Login ke portal https://dikdin.bkn.go.id. dengan menggunakan akun yang telah dibuat menggunakan Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan Nomor Kartu Keluarga, serta password yang telah didaftarkan.
5. Calon peserta seleksi memilih STIN, melengkapi biodata, dan memilih lokasi ujian. Calon peserta seleksi hanya boleh mendaftar di salah satu Instansi atau Lembaga Pendidikan Kedinasan, dan apabila mendaftar di dua lembaga atau lebih maka dinyatakan gugur.
ADVERTISEMENT
6. Selesaikan pendaftaran dengan mengecek resume dan mencetak bukti pendaftaran.
7. Calon peserta akan mendapatkan link registrasi STIN berupa portal https://ptb.stin.ac.id. melalui e-mail masing-masing dan resume bukti pendaftaran.
8. Lakukan registrasi ulang dengan melengkapi Data Riwayat Hidup dan mengunggah dokumen sesuai dengan persyaratan administrasi ke portal https://ptb.stin.ac.id. menggunakan username dan password pada saat mendaftar di https://dikdin.bkn.go.id.
9. Calon peserta akan mendapatkan konfirmasi kelengkapan administrasi melalui e-mail masing-masing.
10. Verifikator STIN melakukan verifikasi data atau dokumen calon peserta seleksi yang telah masuk.
11. Calon peserta dapat mengecek status kelulusan verifikasi administrasi melalui portal https://dikdin.bkn.go.id. dan portal https://ptb.stin.ac.id.
12. Calon peserta yang dinyatakan lulus administrasi wajib melakukan pembayaran Penerimaan Negara Bukan Pajak (PNBP) biaya seleksi SKD, berdasarkan Peraturan Pemerintah No. 63 Tahun 2016 sebesar Rp50.000,00 (lima puluh ribu rupiah)
ADVERTISEMENT
13. Calon peserta akan mendapat Kartu Ujian dari STIN setelah proses verifikasi dan dinyatakan lulus seleksi administrasi.
14. Ikuti proses seleksi selanjutnya ikuti sesuai dengan ketentuan STIN.
itulah penjelasan tentang cara masuk stin yang perlu diketahui. Tetaplah semangat dan jangan putus asa, apabila belom lulus seleksi ujian masuk STIN.