Konten dari Pengguna

Cara Membuat Abstrak Skripsi, Mahasiswa Wajib Tahu!

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
5 Mei 2023 17:16 WIB
·
waktu baca 2 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara membuat abstrak skripsi. Sumber: Unsplash/Sincerely Media
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara membuat abstrak skripsi. Sumber: Unsplash/Sincerely Media
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Banyak mahasiswa yang kebingungan saat menyusun abstrak pada skripsi. Namun bisa diatasi dengan mudah setelah mengetahui trik dan cara membuat abstrak skripsi.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari laman resmi stekom.ac.id, abstrak pada dasarnya merupakan suatu pernyataan yang dikemukakan oleh penulis secara singkat tetapi akurat dari isi suatu hasil karya tulis ilmiah. Baik dalam penyusunan makalah, hasil penelitian, jurnal nasional, skripsi, tesis, desertasi, dan lainnya semuanya membutuhkan bagian abstrak ini.

Tips dan Cara Buat Abstrak Skripsi Antigagal

Ilustrasi Cara Membuat Abstrak Skripsi. Sumber: Unsplash/Windows
Abstrak memang merupakan salah satu bagian penting dalam menyusun skripsi sebagai tugas akhir kelulusan mahasiswa yang mengambil strata atau sarjana.
Dalam penulisan abstrak, mahasiswa hanya perlu menentukan dan menjelaskan dengan baik aspek apa yang akan dikemukakan pada tulisan skripsi.
Berikut ini cara buat abstrak skripsi yang bisa dilakukan oleh mahasiswa.

1. Mulai dengan Latar Belakang

Sebagai penulis skripsi, mahasiswa bisa memulai menulis abstrak dengan menjelaskan latar belakang penelitian. Seperti argumen apa yang melandasi penelitian tersebut?
ADVERTISEMENT
Jelaskan juga mengenai topik/isu/masalah yang diangkat dalam penelitian. Mahasiswa juga bisa menjelaskan hal unik dari penelitian sehingga penelitian dan penulisan karya tulis ilmiah ini memang perlu dan patut dikerjakan.
Pada langkah ini, pembaca bisa mendapatkan gambaran mengenai alasan penulis melakukan penelitian.

2. Jelaskan Metode Penelitian

Langkah kedua, mahasiswa bisa menjelaskan metode penelitian pada abstrak. Metode dalam sebuah karya tulis ilmiah adalah sebuah unsur yang wajib.
Tanpa metode penelitian yang jelas, tulisan karya ilmiah akan sangat mudah dipatahkan orang lain.
Metode penelitian dapat didefinisikan sebagai alat peneliti untuk menyelesaikan permasalahan yang diangkat dalam penelitian.
Metode juga wajib dimasukkan dalam abstrak supaya pembaca memiliki gambaran bagaimana penulis meneliti.

3. Tuliskan Hasil Penelitian

Setelah menulis latar belakang dan metode, selanjutnya mahasiswa yang menulis abstrak pada skripsi bisa menerangkan hasil penelitian.
ADVERTISEMENT
Pada bagian ini, penulis abstrak dapat menjelaskan secara ringkas hasil dan temuan dari penelitian agar pembaca dapat menangkap hasil penelitian dengan mudah.

4. Tuliskan Kesimpulan

Langkah selanjutnya, penulis abstrak hanya perlu menuliskan kesimpulan. Biasanya kesimpulan hanya ditulis dengan beberapa kata saja untuk menggambarkan hasil penelitian secara singkat dan umum.

5. Tuliskan Kata Kunci

Bagian terakhir inilah yang menjadi pembeda antara abstrak dengan bagian lain dalam karya tulis ilmiah.
Penulis abstrak skripsi wajib memasukkan beberapa kata kunci pada akhir paragraf.
Kata kunci ini dapat diambil dari poin-poin penting dalam judul penelitian.
Itu dia cara membuat abstrak skripsi. Bagaimana mudah bukan? (Andi)