Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.95.1
Konten dari Pengguna
Cara Membuat Cerita Pendek untuk Pemula beserta Strukturnya
15 Agustus 2023 14:35 WIB
·
waktu baca 3 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Pemilihan Cerita Pendek Sebagai Materi Ajar Pembelajaran Sastra Oleh Guru Mata Pelajaran Bahasa Indonesia SMA di Surakarta, Main Sufanti, dkk (2018:11), cerita pendek itu adalah sebuah prosa fiksi, cerita fiksi atau cerita rekaan, fiksi naratif, dan jenis sastra naratif.
Cara Membuat Cerita Pendek
Dalam penulisan cerita pendek tidak membutuhkan tulisan yang berlembar-lembar seperti novel.
Cerita pendek hanya akan menyampaikan bagian-bagian tertentu saja dalam sebuah peristiwa atau cerita. Cerpen adalah sebuah cerita fiktif atau non fiktif yang jumlah katanya terbatas, tidak lebih dari 30.000 kata. Berikut cara membuat cerita pendek:
1. Siapkan Waktu 10-20 Jam
Cara menulis cerita pendek untuk pemula yang pertama adalah siapkan waktu sekitar 10-20 jam dalam proses mencari ide sampai penulisan. Setiap penulis menggunakan waktu berbeda-beda tergantung jumlah kata yang digunakan.
ADVERTISEMENT
Perbedaan waktu dalam membuat cerpen disebabkan oleh pengarang dalam menulis.
Walaupun belum pernah menghasilkan karya cerita pendek, tapi jika sering menulis besar kemungkinan akan lebih cepat dan mudah menyusun cerita. Sehingga waktu yang dibutuhkan lebih singkat.
2. Mencari Ide
Ide yang digunakan tidak harus menggambarkan cerita yang rumit. Sebagai pemula lebih baik fokus menampilkan cerita dengan baik dan ide cerita ringan dahulu. Untuk proses penemuan ide, jangan fokus hanya menemukan satu ide, tapi temukan ide sebanyak mungkin.
3. Menulis dengan Gaya Sendiri dan Tentukan Tema
Bagi pemula sebaiknya tulis cerita pendek dengan gaya sendiri, sebisanya saja.
Tema atau gagasan inti merupakan pondasi sebuah bangunan, untuk membuat bangunan pasti membutuhkan pondasi. Tema adalah sebuah ide pokok, pikiran utama cerita pendek tersebut.
ADVERTISEMENT
4. Membuat Paragraf Pembuka, Alur, dan Plot
Membuat paragraf pembuka tidak perlu rumit, cukup buat cerita yang simpel tapi menarik agar pembaca terpancing untuk terus menyimak sampai habis.
Dalam setiap penulisan cerpen harus berdasarakan hukum sebab-akibat, sehingga plot jelas tidak mengacu pada jalan cerita, tetapi menghubungkan semua peristiwa.
Plot adalah sebab-akibat yang membuat alur cerita berjalan dengan irama atau gaya dalam menghadirkan ide dasar.
5. Tentukan Tokoh, Latar, dan Buat Sudut Pandang
Penciptaan tokoh utama dalam cerita merupakan cara menulis cerpen yang baik. Tokoh utama harus tampak hidup dan nyata sehingga pembaca merasakan kehadirannya.
Dan yang tidak kalah penting juga latar. Latar yaitu segala keterangan mengenai waktu, ruang dan suasana dalam sebuah cerita.
Selanjutnya sudut pandang, sudut pandang tokoh merupakan visi pengarang yang dijelmakan ke dalam pandangan tokoh-tokoh bercerita.
ADVERTISEMENT
Sudut pandang yang biasanya digunakan adalah sudut pandang orang pertama atau penulis menggunakan subjek ‘aku’, ‘saya’, dan lain sebagainya.
Struktur Cerita Pendek
Sebelum menulis cerita pendek yang perlu diperhatikan adalah struktur cerpen itu sendiri. Berikut ini 6 struktur penyusun cerita pendek:
ADVERTISEMENT
Itulah beberapa cara membuat cerita pendek untuk pemula beserta struktur yang bisa dipraktikkan sendiri di rumah masing-masing. Selamat mencoba. (Bian)