Konten dari Pengguna

Cara Memperbaiki HP Mati Total untuk Pengguna Android

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
15 Agustus 2023 23:07 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara memperbaiki HP mati total untuk pengguna Android. Foto; Unsplash/Nordwood Themes
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara memperbaiki HP mati total untuk pengguna Android. Foto; Unsplash/Nordwood Themes
ADVERTISEMENT
Ponsel pintar Android telah menjadi bagian penting dari kehidupan sehari-hari kita, menyediakan konektivitas, hiburan, dan akses ke informasi dalam genggaman.
ADVERTISEMENT
Namun, tidak jarang pengguna mengalami masalah yang mengganggu, salah satunya adalah "HP mati total”.
Meskipun terdengar menakutkan, ada beberapa langkah yang dapat dicoba sebelum memutuskan untuk membawa perangkat Andoid Anda ke pusat servis.
Dalam artikel ini akan dijelaskan cara memperbaiki HP mati total untuk pengguna Android yang mungkin dibutuhkan oleh sebagian orang.

Cara Memperbaiki HP Mati Total

Ilustrasi cara memperbaiki HP mati total. Foto: Unsplash/Priscilla du Preez
Jika HP mengalami mati total, sudah bisa dipastikan aktivitas akan terganggu. Penyebab HP mati total bisa dikarenakan adanya masalah pada hardware atau software.
Mengutip halaman bantuan Google, berikut adalah cara memperbaiki HP Mati Total untuk pengguna Android:

1. Tekan Tombol Power

Cara mengatasi HP Android mati total adalah menekan tombol daya ponsel selama lima hingga tujuh detik. Jika cara ini berhasil, maka HP akan melakukan restart dan kembali ke menu awal.
ADVERTISEMENT

2. Periksa Kabel USB dan Adaptor

HP mati total bisa diakibatkan oleh kehabisan baterai dan pengguna tidak menyadarinya. Mungkin sudah mencoba charge ponsel, namun tidak ada pengisian daya yang terjadi.
Pastikan pengguna sudah melepaskan semua aksesoris di ponsel, seperti case HP. Selain itu, lihat port USB bersih dari debu atau kotoran lain.
Biasanya, ponsel yang habis total tidak akan terdeteksi secara langsung saat mengisi daya. Lalu, tunggu beberapa menit hingga baterai ponsel terisi beberapa persen.
Jika ponsel tidak menunjukkan aktivitas pengisian daya, maka pengguna bisa periksa kabel USB dan adaptor. Berikut adalah cara mengatasi HP Android mati total:
ADVERTISEMENT
Namun, jika ponsel tersebut tidak melakukan pengisian daya, maka lakukan tahap selanjutnya untuk mengatasi masalah HP mati total dan tidak bisa dicas.

3. Telepon Nomor di HP

HP yang mati total bisa jadi karena ada masalah pada screen. Mungkin layar HP Anda rusak dan terus menampilkan layar berwarna hitam. Padahal, sesungguhnya HP sedang menyala.
Pengguna bisa mencoba menghubungi nomor di HP tersebut. Jika benar masalah terjadi pada layar HP, maka nantinya akan berdering meskipun layar tetap hitam. Segera ganti layar HP ke service center terdekat.

4. Factory Reset

Salah satu penyebab HP mati total adalah virus atau malware yang ada di dalamnya. Pengguna HP bisa melakukan factory reset dengan menekan tombol volume naik dan power bersamaan untuk masuk ke mode pemulihan.
ADVERTISEMENT
Setiap merek HP memiliki cara masuk ke mode pemulihan yang berbeda-beda, cek caranya untuk merek HP Anda.
Setelah masuk ke mode pemulihan, gunakan tombol naik turun dan pilih 'Factory Reset'. Tunggu hingga proses selesai. Perlu diingat, cara ini bisa menghapus seluruh data yang ada di ponsel.
Jika keempat cara di atas sudah dicoba dan tetap tidak bisa memperbaiki HP yang mati total, segera bawa ke tempat servis terdekat. Itulah beberapa cara memperbaiki HP mati total untuk pengguna Android. Semoga membantu. (Nunu)