Konten dari Pengguna

Cara Mencari Alas Segitiga dan Contoh Soalnya

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
30 Mei 2023 20:24 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Cara Mencari Alas Segitiga, Foto Hanya Ilustrasi: Pexels/Max Fischer
zoom-in-whitePerbesar
Cara Mencari Alas Segitiga, Foto Hanya Ilustrasi: Pexels/Max Fischer
ADVERTISEMENT
Saat belajar matematika, para siswa akan menemukan materi mengenai bangun datar. Salah satu yang dipelajari pada materi tersebut adalah cara mencari alas segitiga
ADVERTISEMENT
Segitiga sendiri merupakan bangun datar yang terdiri dari tiga garis lurus yang saling berpotongan sebagaimana dikutip dari buku Pembelajaran Matematika di Sekolah Dasar, Siti Ruqoyyah, (2021:80).

Cara Mencari Alas Segitiga beserta Contoh Soalnya

Cara Mencari Alas Segitiga, Foto Hanya Ilustrasi: Pexels/Karolina Grabowska
Lalu, bagaimana cara menghitung alas segitiga? Inilah cara mencari alas segitiga beserta dengan contoh soalnya untuk mempermudah pemahaman.

1. Mencari alas segitiga yang diketahui luas dan tingginya

Pertama, mencari alas segitiga bisa dilakukan jika sudah mengetahui luas dan tinggi dari segitiga tersebut. Caranya adalah dengan menggunakan rumus berikut ini:
Untuk mempermudah pemahaman, berikut contoh soal yang bisa dipelajari:
Contoh soal:
Sebuah segitiga memiliki luas 10 cm persegi. Bila tinggi segitiga sebesar 5 cm, berapakah alas dari segitiga tersebut?
ADVERTISEMENT
Jawab:
a = (2 x L) : t
a = (2 x 10) : 5
a = 20 : 5
a = 4 cm
Maka alas dari segitiga tersebut adalah 4 cm.

2. Mencari alas segitiga yang diketahui kelilingnya

Kedua, menghitung alas segitiga bisa dilakukan jika mengetahui keliling dari segitiga tersebut. Berikut rumus yang bisa digunakan:
Agar semakin paham dengan penggunaan rumus tersebut, berikut contoh soal dan penyelesaiannya:
Contoh soal:
Diketahui sebuah segitiga sama kaki memiliki keliling sebesar 50 cm. Jika ukuran sisi miringnya adalah 10 cm, berapakah alas dari segitiga tersebut?
Jawab:
a = K – (s + s)
a = 50 – (10 + 10)
ADVERTISEMENT
a = 50 – 20
a = 30 cm
Maka alas dari segitiga tersebut adalah 30 cm.

3. Mencari alas segitiga yang diketahui sisi miringnya

Terakhir, mencari alas segitiga bisa dilakukan jika mengetahui sisi miring dari segitiga tersebut. Caranya bisa dengan menggunakan rumus pythagoras berikut ini:
Berikut contoh soal dari penggunaan rumus tersebut agar semakin paham:
Contoh soal:
Pada sebuah segitiga terdapat ukuran sisi miring sebesar 15 cm serta tingginya 12 cm. Berapakah sisi dari alas segitiga tersebut?
Jawab:
a = √c² – b²
a = √15² – 12²
a = √225 – 144
ADVERTISEMENT
a = √81
a = 9 cm
Jadi, sisi dari alas segitiga tersebut adalah 9 cm.
Itulah cara mencari alas segitiga dan contoh soalnya untuk dipelajari sebagai cara mempermudah pemahaman mengenai materi bangun datar. Selamat belajar! (PRI)