Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Cara Mencari Jarak pada Peta dan Rumusnya
22 Mei 2023 12:30 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Bagaimana cara mencari jarak pada peta ? Sebelum masuk ke rumus dan cara menghitung jarak pada peta, penting untuk memahami pengertiannya.
ADVERTISEMENT
Rumus jarak pada peta adalah ukuran yang terdapat pada sebuah gambar atau denah. Ukuran pada gambar mewakili ukuran sebenarnya, tentunya dengan menggunakan besar skala yang telah ditetapkan.
Rumus Mencari Jarak pada Peta, Skala, dan Jarak Sebenarnya
Berikut ini adalah rumus untuk menacari jarak pada peta, skala, dan jarak sebenarnya.
1. Rumus Mencari Jarak pada Peta
Rumus mencari jarak pada peta (Jp) dinyatakan melalui perkalian antara Skala (S) dengan Jarak Sebenarnya (Js).
Jp = S X Js
2. Rumus Menentukan Skala Peta
Dalam menentukan skala, penting diketahui jarak pada peta dan jarak sebenarnya.
Rumus:
Skala Peta = Jarak di peta : Jarak di lapangan
Baca Juga: 3 Cara Menghitung Skala Peta dengan Mudah
3. Rumus Menentukan Jarak Sebenarnya
Dalam menentukan jarak sebenarnya, perlu untuk mengetahui jarak pada peta dan skala pada peta. Seperti pada contoh soal berikut.
ADVERTISEMENT
Rumus:
Jarak Sebenarnya = Skala x Jarak pada Peta
Contoh Soal Mencari Jarak pada Peta, Skala, dan Jarak Sebenarnya
Setelah mengetahui rumus mencari jarak pada peta, skala, dan jarak sebenarnya. Berikut ini contoh soal mengenai ketiga materi tersebut.
1. Jarak Pada Peta
Dikutip dari Buku Matematika SD di Sekitar Kita Jilid 6B, oleh Siti Aminah. Berikut ini adalah contoh soal untuk semakin dapat memahaminya.
Contoh Soal:
Sebuah peta Pulau Jawa dibuat dengan skala 1 : 2.000.000. Jarak sesungguhnya antara Semarang - Surabaya 330 km. Berapa cm jarak Semarang - Surabaya pada peta itu?
Jawaban:
300 km = 30.000.000 cm. Jarak Pada Peta = Skala x Jarak Sebenarnya Jarak pada peta = 30.0000.000 cm x 1/ 2.0000.000 = 15
ADVERTISEMENT
Jadi, jarak Semarang - Surabaya pada peta adalah 15 cm.
2. Skala Peta
Pada sebuah denah perumahan, sebuah jalan panjangnya 12 cm. Panjang sesungguhnya jalan tersebut 300m. Tentukanlah skala denah tersbut.
Jawaban:
Jarak sesungguhnya = 300 m = 30.000 cm.
Perbandingan jarak pada gambar dan jarak sesungguhnya
=12 cm : 30.000 cm
= 1 : 2.5000
Jadi, skala denah tersebut adalah 1 : 2.500.
3. Jarak Sebenarnya
Pada peta di atas, jarak Subasa dan Meloto adalah 2,5 cm. Diketahui skala 1 : 2.600.000
Jarak sesungguhnya = 2.600.000/1 x 2,5 cm
= 6.500.000 cm
= 65 km
Jadi, jarak sesungguhnya antara Subasa dan Meloto adalah 65 km.
Itu dia cara mencari jarak pada peta, skala peta, dan jarak sebenarnya. Sekarang jadi tahu kan rumus lengkapnya? Semoga ulasan ini bermanfaat. (naza)
ADVERTISEMENT