Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Menentukan Persamaan Kuadrat dan Contohnya
15 September 2023 16:01 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Persamaan kuadrat adalah sebuah persamaan yang memiliki variabel dengan pangkat tertingginya adalah 2, biasanya dalam rumus aX2 + bX + c = 0. Persamaan matematika ini sering memuat bagaimana cara menentukan persamaan kuadrat baru dengan akar yang berbeda dari persamaan kuadrat.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Pengembangan Media Pembelajaran Matematika pada Materi Persamaan Kuadrat Menggunakan Adobe Flash CS6, Utomo (2016:2), persamaan kuadrat adalah cabang ilmu dari matematika aljabar yang sudah terkenal pada tahun 400 sebelum Masehi.
Cara Menentukan Persamaan Kuadrat dan Contoh Soal
Cara menentukan persamaan kudrat bisa memanfaatkan rumus jumlah dan hasil kali akar-akar persamaan kuadrat. Bentuk grafik persamaan berupa kurva lengkung yang memiliki satu titik puncak.
Titik puncak maksimum ada pada kurva yang terbuka ke bawah. Sedangkan titik puncak minimum ada pada kurva yang terbuka ke atas. Berikut ini langkah-langkah menentukan persamaan kudrat baru:
ADVERTISEMENT
Rumus hasil jumlah dan perkalian akar-akar persamaan kuadrat dengan memanfaatkan koefisen dari persamaan kuadrat. Rumus ini diperoleh dengan memanfaatkan rumus abc, sebagai salah satu cara untuk menentukan akar-akar persamaan kuadrat.
Hasil akhirnya akan diperoleh rumus untuk mengetahui jumlah dan perkalian dari akar-akar persamaan kuadrat.
Contoh Soal Persamaan Kuadrat
Berikut contoh soal persamaan kuadrat yang bisa dicermati agar lebih jelas.
Diketahui akar-akar persamaan kuadrat X^2+2X+3=0 adalah a dan β. Persamaan kuadrat baru yang akar-akarnya adalah (a - 2) dan (β - 2).
Pembahasan:
Perhatikan bahwa akar-akar persamaan kuadrat baru memiliki pengurangan nilai yang sama, yaitu 2. Untuk menentukan persamaan kaudrat baru dalam soal ini bisa dilakukan dengan substitusi invers nilai persamaan kuadrat baru ke persamaan kuadrat awal.
ADVERTISEMENT
Invers dari (x - 2) adalah (x + 2), substitusi nilai inversnya ke persamaan kuadrat awal:
(X +2)2 + 2 (x +2) + 3 = 0
X^2+4X+4+2X+4+3=0
X^2+6X+11=0
Jadi, hasil yang diperoleh adalah X^2+6X+11=0.
Itulah beberapa cara menentukan persamaan kuadrat beserta contoh soalnya. Soal persamaan kuadrat bisa dikerjakan dengan mudah apabila dikerjakan dengan teliti. Selamat mencoba. (Bian)