Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.94.1
Konten dari Pengguna
Cara Menggunakan Hand Grip untuk Melatih Otot Tangan
8 November 2023 17:20 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Hand grip merupakan salah satu alat fitness yang mempunyai ukuran kecil. Hand grip biasa digunakan untuk melatih kekuatan otot tangan. Cara menggunakan hand grip harus dilakukan dengan benar untuk mendapatkan hasil optimal.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan buku Bahan Ajar Tes Dan Pengukuran Olahraga, Isti Dwi Puspita Wati (2021:30) tujuan tes hand grip yaitu mengukur kekuatan isometric maksimal tangan dan otot lengan. Oleh karenanya, melatih tangan dengan hand grip akan membuat lengan menjadi lebih kuat.
Walaupun terlihat sederhana karena bentuknya yang kecil, latihan hand grip secara rutin mampu meningkatkan kekuatan otot lengan secara signifikan. Namun, pastikan untuk menggunakan hand grip dengan benar.
Cara Menggunakan Hand Grip untuk Olahraga
Bagi yang belum mengetahui cara menggunakan hand grip dengan benar, jangan khawatir. Berikut adalah cara menggunakan hand grip dengan benar untuk melatih otot tangan:
1. Hold Hand Grip
Cara pertama yang dapat dilakukan untuk menggunakan hand grip yaitu dengan teknik hold hand grip. Teknik ini bertujuan untuk menguatkan genggaman tangan.
ADVERTISEMENT
Untuk menggunakan teknik hold hand grip, dapat dilakukan dengan cara menggenggam alat hand grip selama lima menit dengan telapak tangan.
Setelah itu lepaskan. Supaya mendapatkan hasil latihan yang lebih optimal, maka dapat menambah durasi waktunya supaya lebih lama.
2. Close Hand Grip
Cara selanjutnya yang dapat dilakukan untuk menggunakan hand grip yaitu dengan teknik close hand grip. Teknik latihan ini mempunyai manfaat untuk meningkatkan kekuatan otot pada telapak tangan.
Untuk menggunakan teknik close hand grip, dapat dilakukan dengan pola olahraga yang sangat mudah. Pola olahraga yang bisa dilakukan yaitu dengan menggenggam hand grip, kemudian melepaskannya.
Lakukan gerakan tersebut sedikitnya 50 repetisi. Setelah itu, dapat melakukannya dalam beberapa set, sesuai dengan kemampuan masing-masing.
ADVERTISEMENT
3. Down Hand Grip
Cara terakhir yaitu menggunakan teknik down hand grip. Untuk melakukan teknik down hand grip, hampir sama dengan teknik close hand grip. Hanya saja hand grip diposisikan secara terbalik. Bagian per besinya berada di posisi bawah, atau menghadap ke lantai.
Demikian cara menggunakan hand grip dengan benar. Untuk mendapatkan otot tangan yang diinginkan, usahakan untuk melakukan latihan secara rutin. (Adm)