Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Menggunakan Speaker Bluetooth di HP
29 Juli 2023 11:53 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Speaker Bluetooth adalah perangkat audio atau speaker nirkabel yang menggunakan Bluetooth untuk menghubungkannya ke perangkat lain, seperti HP, tablet, laptop, atau smartphone. Cara menggunakan speaker Bluetooth pun sangat mudah.
ADVERTISEMENT
Speaker Bluetooth menjadi sangat populer karena kenyamanannya dan fleksibilitasnya. Desainnya umumnya simpel dan portable, jadi mudah untuk membawanya ke mana pun. Speaker Bluetooth juga biasanya dilengkapi dengan baterai yang dapat diisi ulang.
Cara Menggunakan Speaker Bluetooth di HP
Menyambungkan speaker Bluetooth ke HP sangatlah mudah. Berikut adalah cara menggunakan speaker Bluetooth di HP.
1. Nyalakan Mode Pairing
Nyalakan mode pairing pada HP dan speaker Bluetooth. Biasanya, akan ada tombol khusus pada speaker tersebut yang dapat ditekan untuk mengaktifkan mode pairing. Tekan tombol tersebut dan tunggu hingga lampu indikator menyala atau muncul suara peringatan.
Nyalakan pula mode pairing pada HP yang akan disambungkan. Pastikan Bluetooth aktif pada HP.
2. Proses Pairing
Jika Bluetooth pada speaker dan HP sudah menyala, HP akan mencari perangkat Bluetooth yang ada di sekitar. Nantinya akan muncul nama speaker Bluetooth yang akan disambungkan.
ADVERTISEMENT
3. Sambungkan ke Speaker Bluetooth
Cara menggunakan speaker Bluetooth selanjutnya adalah pilih nama speaker Bluetooth dari daftar perangkat yang terdeteksi di HP. Jika saat proses ini diminta memasukkan PIN, silakan masukkan PIN default yang tercantum di petunjuk speaker Bluetooth.
4. Konfirmasi Koneksi dan Mainkan
Setelah proses pairing berhasil, akan muncul notifikasi bahwa HP sudah terhubung ke perangkat speaker Bluetooth.
Silakan buka aplikasi musik atau aplikasi yang memiliki audio untuk mencoba speaker Bluetooth. Pastikan output suara diatur ke speaker Bluetooth, sesuaikan volume audio dengan menekan tombol volume seperti biasa.
Setelah berhasil terhubung sekali, speaker Bluetooth dan HP akan saling berhubungan secara otomatis untuk seterusnya. Hal ini terjadi saat kedua perangkat berada dalam jangkauan Bluetooth dan Bluetooth di kedua perangkat tetap aktif.
ADVERTISEMENT
Jika ingin menggunakannya di kemudian hari, silakan nyalakan mode pairing dan perangkat speaker Bluetooth akan langsung muncul otomatis untuk dipilih dan disambungkan.
Itulah cara menggunakan speaker Bluetooth dan menyambungkannya ke HP.