Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Menulis Sumber dari Buku untuk Membuat Daftar Pustaka
30 Juli 2023 14:18 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Cara menulis sumber dari buku untuk membuat daftar pustaka menjadi hal yang wajib diketahui oleh para pelajar dan mahasiswa dalam masa mengenyam pendidikan. Menulis daftar pustaka adalah salah satu ketentuan dalam membuat karya tulis.
ADVERTISEMENT
Daftar pustaka harus disertakan saat mengutip karya tulis orang lain. Saat melakukan pengutipan, juga harus membuat sekumpulan daftar yang memuat informasi tentang nama penulis dan karyanya.
Dengan menyertakan daftar pustaka, pembaca dapat mengetahui dari mana sumber referensi yang digunakan untuk menulis. Dengan begitu, pembaca bisa lebih memahami tentang karya tulis yang dibuat.
Cara Menulis Sumber dari Buku
Mengutip buku Menyelesaikan Soal-soal Ujian Nasional SMP 2010, Supadi, (2009), hal yang perlu dicantumkan dalam daftar pustaka yaitu nama penulis, judul buku, kota terbit, nama penerbit, dan tahun terbit. Adapun cara menulis sumber dari buku sebagai berikut:
1. Nama Penulis
Dalam menulis daftar pustaka, nama belakang penulis buku harus ditulis terlebih dahulu baru nama depannya. Jika pada buku terdapat gelar, maka gelar-gelar tersebut tidak perlu ditulis dalam daftar pustaka.
ADVERTISEMENT
Jika ada dua nama atau lebih, nama penulis pertama saja yang penulisannya dibalik. Penulis lainnya ditulis seperti biasa dengan menambahkan kata "dan" di antara nama penulis.
2. Tahun Terbit
Setelah nama penulis dari buku yang diambil sebagai referensi, selanjutnya tuliskan tahun terbit dengan tanda kurung.
3. Judul Buku
Perlu diingat bahwa judul buku wajib ditulis dengan huruf miring atau italic.
4. Tempat Terbit
Tulislah tempat terbit buku yang dijadikan sebagai referensi lalu diikuti dengan tanda titik dua.
5. Nama Penerbit
Terakhir, cantumkan nama penerbit buku yang dijadikan referensi tersebut.
ADVERTISEMENT
Tidak hanya untuk pembaca, cara menulis sumber dari buku yang benar juga merupakan suatu bentuk penghargaan kepada penulis dari buku, jurnal, atau karya tulis apa pun yang dijadikan referensi di dalam suatu karya tulis ilmiah. (LA)