Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2025 © PT Dynamo Media Network
Version 1.102.2
Konten dari Pengguna
Cara Silent iPhone dengan Mudah dan Cepat
21 Juni 2023 14:26 WIB
·
waktu baca 2 menitTulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan

ADVERTISEMENT
Fitur Silent Mode merupakan mode yang digunakan untuk mematikan suara notifikasi. Untuk pengguna iPhone, cara silent iPhone ini berbeda dengan android.
ADVERTISEMENT
Mode hening ini berfungsi agar semua notifikasi di iPhone tidak akan bisa dirasakan. Hal ini berguna bagi pengguna yang sedang melakukan pekerjaan penting dan tidak ingin diganggu.
Cara Silent iPhone dengan Mudah
Untuk menyalakan fitur mode senyap atau silent di iPhone memiliki 2 cara. Berikut adalah cara silent iPhone dengan mudah dan cepat:
1. Menggunakan Tombol Silent
Mengutip dari situs airbeam.tv, semua iPhone dan beberapa iPad memiliki saklar dering atau senyap di sisi kiri perangkat, yaitu di atas tombol volume. Tombol ini memang dikhususkan untuk menyalakan atau mematikan mode hening di iPhone.
Untuk menyalakan dan mematikannya, pengguna hanya perlu menggeser tombol yang tersedia di sisi kiri iPhone. Untuk mengaktifkan mode hening, geser tombol hingga warna oranye terlihat.
ADVERTISEMENT
Perlu diingat, arah geser yang dilakukan adalah ke kanan dan ke kiri. Jika digeser, akan muncul peringatan di layar iPhone, bahwa pengguna menyalakan atau mematikan mode hening di iPhone.
2. Menggunakan Fitur Assistive Touch
iPhone memiliki fitur kotak bantuan di layar untuk memudahkan pengguna. Fitur ini adalah Assistive Touch. Di dalam fitur ini juga terdapat pintasan tombol senyap.
Untuk memiliki pintasan silent pada assistive touch, tambahkan terlebih dahulu tombol silent. Berikut cara untuk menambahkannya:
Setelah menambah pintasan tersebut, pengguna bisa menggunakan fitur assistive touch untuk menyalakan dan mematikan mode hening di iPhone miliki pengguna.
ADVERTISEMENT
Fitur-fitur di iPhone sendiri memang cukup berbeda dengan android. Jadi, ada beberapa trik dan cara khusus untuk menggunakan dan mengaktifkan menu atau fitur-fiturnya.
Fitur iPhone atau sistem operasi milik Apple yaitu iOS sendiri terus dikembangkan sehingga mampu menghadirkan fitur yang bisa menyesuaikan berbagai kebutuhan yang cukup canggih. (IF)