Konten dari Pengguna

Tata Cara Membaca Al-Qur'an yang benar dengan Tajwidnya

Tips dan Trik
Memproduksi artikel seputar tutorial dan tips.
6 September 2023 17:13 WIB
·
waktu baca 3 menit
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Ilustrasi cara membaca Al-Quran yang benar. Pexels/Abdul melik
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi cara membaca Al-Quran yang benar. Pexels/Abdul melik
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Cara membaca Al-Quran yang benar perlu dipelajari. Karena, membaca Al-Quran dengan baik dan benar adalah suatu keterampilan yang sangat penting bagi umat Islam.
ADVERTISEMENT
Mengutip dari laman mtsmu2bakid.sch.id, menurut para ulama, selain dari tuntutan untuk membaca Al-Quran dengan kesempurnaan dan kecepatan serta menghiasnya dengan suara yang merdu.
Kita juga diharapkan untuk mengambil perhatian khusus pada aspek lain, yaitu membaca dengan penerapan ilmu tajwid.

Tata Cara Membaca Al-Quran yang benar

Ilustrasi cara membaca Al-Quran yang benar. Pexels/Pokrie
Berikut adalah beberapa cara membaca Al-Quran yang benar:

1. Mengenal Huruf Hijaiyah

Langkah pertama adalah memahami huruf-huruf Hijaiyah. Huruf Hijaiyah adalah huruf dalam bahasa Arab yang digunakan dalam Al-Quran. Seperti ketika kita mempelajari huruf abjad, mulailah dengan mengenali dan mengucapkan setiap huruf Hijaiyah.

2. Mengenal Tanda Baca

Setelah memahami huruf Hijaiyah, penting untuk memahami tanda baca dalam Al-Quran. Tanda baca ini mirip dengan vokal dalam abjad A I U E O dalam bahasa Inggris. Beberapa tanda baca penting dalam Al-Quran termasuk fathah, kasrah, dhammah, dan sukun.
ADVERTISEMENT

3. Memahami Ilmu Tajwid

Ilmu tajwid adalah ilmu yang membahas cara membunyikan huruf dan kalimat dari Al-Quran dengan benar.
Ini termasuk rumus-rumus yang mengatur cara pengucapan yang berbeda, seperti bacaan yang mendengung, samar-samar, atau jelas. Tajwid mirip dengan grammar dalam pembelajaran bahasa Inggris.

4. Bersungguh-sungguh dan Rajin

Konsistensi adalah kunci dalam mengembangkan kemampuan membaca Al-Quran. Semakin sering Anda berlatih dengan ilmu yang telah Anda pelajari, semakin lancar Anda dalam melafalkannya.
Penting juga untuk mendapat arahan dari guru atau individu yang berkompeten dalam mendengarkan bacaan Anda, dalam hal ini biasa disebut tadarus Al-Quran.

5. Memahami Isyarat Harokat

Anda perlu memahami isyarat tanda baca dalam Al-Quran. Contohnya, mad 'arid lissukun adalah aturan bacaan ketika huruf mad bertemu dengan salah satu huruf Hijaiyah di akhir kalimat.
ADVERTISEMENT
Hal ini mengharuskan Anda untuk menghentikan pengucapan, lalu memanjangkannya.

6. Mempelajari dengan Seksama dan Detail

Pembacaan Al-Quran perlu dipelajari secara seksama dan detail. Anda harus tahu mana huruf yang harus dibaca panjang dan mana yang harus dibaca pendek. Beberapa huruf bisa dibaca panjang hingga enam ketukan, jadi Anda perlu mengatur nafas dengan baik.

7. Berguru dengan Orang yang Tepat

Memiliki guru yang menguasai pembacaan Al-Quran dengan benar adalah langkah penting.
Anda dapat mencari bantuan dari saudara, guru, atau anggota keluarga yang berkompeten dalam mengajar membaca Al-Quran. Mereka juga dapat membantu Anda untuk mengoreksi bacaan Anda.

8. Melatih Membaca Al-Quran

Selalu sediakan waktu untuk membaca Al-Quran, bahkan jika hanya sebentar setiap hari, seperti setelah sholat magrib.
Dengan melatih diri secara konsisten, Anda akan terbiasa dengan berbagai jenis bacaan tajwid, qalqalah, dan pengaturan pengucapan yang panjang atau pendek.
ADVERTISEMENT
Dengan mempelajari cara membaca Al-Quran yang benar dan mendekatkan diri kepada-Nya melalui Al-Quran, umat Muslim bisa memperoleh pemahaman lebih baik tentang ajaran Islam dan mendapatkan berkah dari Allah SWT.