news-card-video
14 Ramadhan 1446 HJumat, 14 Maret 2025
Jakarta
chevron-down
imsak04:10
subuh04:25
terbit05:30
dzuhur11:30
ashar14:45
maghrib17:30
isya18:45
Konten dari Pengguna

Ganti Cemilan dengan 10 Pilihan Cemilan Sehat

Tips dan Trik
Berbagi Tips dan Trik seru setiap hari!
16 Februari 2018 22:12 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Tips dan Trik tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Kurangi cemilan gorengan dan berbahan pengawet, ganti dengan pilihan berikut ini ...
Ganti Cemilan dengan 10 Pilihan Cemilan Sehat
zoom-in-whitePerbesar
1. Popcorn Ternyata popcorn adalah cemilan yang sehat dan cocok untuk kamu yang sedang diet. Namun, popcorn yang sehat adalah yang langsung kamu olah sendiri dari biji jagungnya ang juga tanpa pengawet dan bumbu tambahan. Menurut ahli gizi asal Amerika Serikat, Dawn Jackson Blatner ternyata mengkonsumsi 3,5 gelas popcorn, setiap orang akan mendapatkan 4 gram serat dan protein. Serat dan protein tersebut juga dibutuhkan untuk setiap orang yang sedang menjalani diet.
ADVERTISEMENT
2. Singkong Singkong rebus adalah sumber karbohidrat yang sehat dan juga cocok diet singkong. Kandungan serat dalam singkong akan membuat kamu kenyang lebih lama. Jadi kamu tidak perlu khawatir akan merasa lapar di jam berikutnya. Singkong rebus juga dipercaya memiliki khasiat pencegah kanker dan mengandung serat, protein, vitamin K dan B, kalium, dan magnesium.
3. Kripik Sayur Kalau kamu tidak suka dengan sayur rebus, kali ini kamu harus berpikir ulang. Salah satu pilihan cemilan sehat yang bisa kamu coba adalah keripik sayur. Pilih sayur yang organik misalkan sayur bayam atau kale dan bisa kamu olah sendiri dengan memanggangnya di oven.
4. Kacang-kacangan Cemilan yang satu ini pas untuk kamu yang suka mengunyah di waktu senggang. Daripada mengkonsumsi cemilan yang asin dan memakai mecin, kamu bisa mencoba kacang-kacangan seperti almond yang bergizi tinggi. Namun, kacang-kacangan sebaiknya tidak terlalu sering dikonsumsi untuk kamu yang tingkat kolesterolnya sudah tinggi.
ADVERTISEMENT
5. Cokelat Jangan takut gendut kalau kamu mengkonsumsi cokelat yang tepat. Cokelat yang baik dikonsumsi untuk yang berdiet adalah cokelat yang kepekatannya mencapai 72 persen karena tidak lebih banyak mengandung lemak. Manfaat cokelat lainnya adalah bisa meningkatkan mood seseorang dan bisa menurunkan tekanan darah tinggi.