Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.1
Konten dari Pengguna
Tidak Hanya Ada di Irlandia, Kebumen Juga Punya Pantai Seperti Giants Causeway
7 April 2021 10:44 WIB
Tulisan dari Topan Ramadhan tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
ADVERTISEMENT
Giants Causeway merupakan tempat di mana pantainya tersusun batuan beku yang memiliki struktur kolom tiang (columnar joint) atau batu yang dilihat dari atas memiliki kekar membentuk segi enam. Dengan kondisi tersebut seolah-olah batuan tersebut merupakan batuan yang sengaja disusun oleh manusia atau buatan manusia. Padahal, batuan tersebut terbentuk alamiah akibat pendinginan magma yang membentuk batuan beku basal.
Batuan tersebut membentuk struktur kekar tiang yang umumnya berbentuk hexagonal. Kekar tiang tersebut mencirikan proses pendinginan magma dan sumber aliran lavanya tegak lurus terhadap pola arah kekar atau rekahannya. Sehingga kekar kolom tersebut dapat terbentuk. Kekar kolom juga bisa menjadi penciri fasies atau lingkungan pusat erupsi gunung api atau aktivitas vulkanisme.
Di Irlandia, objek wisata Giant Causeway telah menjadi salah satu destinasi favorit pada saat berkunjung ke Negara bagian dari United Kingdom ini. Di Indonesia di beberapa tempat terdapat juga tebing singkapan batuan yang berstruktur kekar kolom ini. Pantai dengan kondisi serupa seperti di Irlandia ini salah satunya adalah Pantai Menganti, Karangduwur, Kabupaten Kebumen, Provinsi Jawa Tengah.
ADVERTISEMENT
Pantai Menganti, Kebumen termasuk ke dalam kawasan Geopark Nasional Karangsambung-Karangbolong (Kebumen) Jawa Tengah. Pantai ini relatif di ujung selatan kawasan perbukitan Ayah.
Berdasarkan ilmu geologi, pantai ini bagian dari Formasi Gabon yang tersusun oleh breksi Andesit berumur Oligosen (Kurang dari 25 Juta Tahun lalu) dengan beberapa tubuh intrusi. Kekar kolom tiang yang ditemukan merupakan bagian tubuh batuan beku bekas aliran lava. Keadaan batuan juga cendrung gelap serta membentuk pola segi lima sehingga menyerupai paving blok.
Selain memang pantai ini indah dengan adanya batuan berstruktur kekar tiang, pantai ini indah dengan pemandangan laut biru yang merupakan bagian perairan lepas Samudera Indonesia.