Konten dari Pengguna

370 Paket Pasar Murah Pemda Lutra Habis Terbagi di Mappedeceng

Toto Sudarmongi
Penggiat Media Sosial
29 Mei 2018 17:56 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Toto Sudarmongi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
370 Paket Pasar Murah Pemda Lutra Habis Terbagi di Mappedeceng
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Mappedeceng --- Sebanyak 370 paket Pasar Murah habis terbagi di Desa Ujung Mattajang Kecamatan Mappedeceng, Sabtu (26/5) kemarin, di Kantor Camat Mappedeceng. Pasar Murah yang digelar Dinas Perdagangan, Perindustrian, Koprasi dan UKM (DP2KUKM) Pemda Luwu Utara adalah rangkaian dari pelaksanaan Safari Ramadan. Waktunya pun sore hari, sebelum umat muslim berbuka puasa.
ADVERTISEMENT
Pasar Murah terlaksana berkat kerjasama DP2KUKM Luwu Utara dengan BUMN/BUMD dan para pelaku usaha lainnya di Luwu Utara. Penyerahan paket pasar murah dilakukan Bupati Luwu Utara Indah Putri Indriani, yang didampingi Kadis P2KUKM Muslim Muchtar serta Camat Mappedeceng Sitti Kidar. Rincian dari 370 paket ini adalah 100 paket di Desa Ujung Mattajang karena menjadi pusat kegiatan Safari Ramadan, sisanya habis terbagi di desa-desa lainnya di Mappedeceng
“Datangnya bulan puasa membawa berkah dan nikmat dari Allah Swt untuk masyarakat kita, seperti yang sedang berlangsung saat ini di Kantor Kecamatan dengan memberikan harga murah dan terjangkau kepada masyarakat menengah bawah,” ujar Camat Mappedeceng, Sitti Kidar saat ditemui di sela-sela acara.
Di tempat yang sama, seorang warga Desa Cendana Putih II bernama Wiwit yang juga kebagian paket pasar murah tak dapat menyembunyikan rasa senangnya dengan adanya pasar murah yang digelar Pemda Luwu Utara. "Saya pribadi sangat berterima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Luwu Utara, terkusus kepada ibu Bupati karena dengan adanya harga murah seperti ini dapat membantu kami dalam pemenuhan kebutuhan sehari-hari" terang Wiwit.
ADVERTISEMENT
Wiwit juga tak lupa mengucapkan terima kasih kepada Camat Mappedeceng dan Kepala DP2KUKM. “Begitu juga dengan ibu Camat dan Kepala DP2KUKM serta seluruh pihak yang telah membantu. Sekali lagi terima kasih dari kami selaku masyarakat. Kami senang dan bangga punya pemimpin seperti ini. Dengan adanya pasar murah, maka dapat menurunkan beban kami, apalagi sekarang ini harga bahan pokok terbilang tidak stabil. Selaku masyarakat menengah ke bawah, kami sangat terbantukan,” pungkasnya. (LH)