Konten dari Pengguna

Raih WTP ke-6, Bupati Lutra: Terima Kasih Atas Capaian yang Luar Biasa Ini

Toto Sudarmongi
Penggiat Media Sosial
29 Mei 2018 17:55 WIB
clock
Diperbarui 14 Maret 2019 21:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tulisan dari Toto Sudarmongi tidak mewakili pandangan dari redaksi kumparan
Raih WTP ke-6, Bupati Lutra: Terima Kasih Atas Capaian yang Luar Biasa Ini
zoom-in-whitePerbesar
ADVERTISEMENT
Makassar --- Usia kepemimpinan Bupati Indah Putri Indriani – dan Wakilnya Muhammad Thahar Rum di Luwu Utara baru menginjak 2 Tahun 3 Bulan 11 Hari. Tapi di usia tersebut, berbagai prestasi dan penghargaan telah banyak dicapai. Tercatat ada 53 penghargaan yang berhasil diraih, dan yang terbaru, penghargaan opini Wajar Tanpa Pengecualian (WTP) atas Laporan Keuangan Pemerintah Daerah (LKPD) Tahun Anggaran 2017, yang baru saja diterima Bupati Luwu Utara, Senin (28/5), di Makassar.
ADVERTISEMENT
Penghargaan WTP yang diterima Pemda Lutra adalah yang ke-6 kalinya. Sebelumnya, Luwu Utara meraihnya pada 2010, 2013, 2014, 2015, dan 2016. Hebatnya lagi, sejak 2013, Luwu Utara tak pernah absen menerima penghargaan ini, yang berarti Luwu Utara mampu meraih WTP sebanyak lima kali secara beruntun. Overall, Lutra mampu menciptakan double hattrick alias enam kali WTP. “Kita bersyukur atas pencapaian ini. Dan ini sekaligus kado manis di usia kepemimpinan kami selama 2 tahun 3 bulan 11 hari,” ujar Bupati Indah Putri Indriani via aplikasi whatssApp.
Atas capaian tersebut, Bupati perempuan pertama di Sulawesi Selatan ini mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah bekerja keras, sehingga raihan penghargaan opini WTP bisa diraih sebanyak enam kali, bahkan lima kali secara beruntun. “Ini hasil bersama atas pengelolaan dan tanggungjawab antara pemerintah daerah, DPRD beserta masyarakat, dan juga pers yang ikut mengawasi pelaksanaan pembangunan dan jalannya roda pemerintahan. Untuk itu, terima kasih kepada semua pihak yang telah bekerja keras atas pencapaian yang luar biasa ini,” pungkas Indah Putri Indriani. (LH/HMS)
ADVERTISEMENT