#JogjaOraDidol Masuk Trending Topic di Twitter

Konten Media Partner
21 November 2019 19:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
#JogjaOraDidol yang masuk dalam trending topics di Twitter. FOto: adn.
zoom-in-whitePerbesar
#JogjaOraDidol yang masuk dalam trending topics di Twitter. FOto: adn.
ADVERTISEMENT
Tagar #JogjaOraDidol masuk dalam daftar trending topics di media sosial Twitter, Kamis (21/11/2019). Hal ini menjadi tanggapan warganet setelah adanya salah seorang mahasiswa dari Fakultas Hukum perguruan tinggi negeri (PTN) di Yogyakarta, Felix Juanardo Winata, menggugat UU No 13 Tahun 2012 tentang Keistimewaan DIY yang tidak mengizinkan warga etnis Cina memiliki aset tanah di Yogyakarta pada Mahkamah Konstitusi (MK).
ADVERTISEMENT
Felix merasa, UU Keistimewaan DIY ini diskriminatif dan melanggar sila ketiga dan kelima dari Pancasila. Tak hanya itu, ia merasa bahwa UU ini juga melanggar UUD 1945. Hal ini pun telah ditanggapi oleh Pemda DIY.
“Kalau yang dipilih jalur hukum, kita kan tidak bisa ngelingke (mengingatkan). Silakan saja,” ujar Sekda DIY, Kadarmanta Baskara Aji, Rabu (20/11/2019).
“Cuma yang saya harap bahwa pemahaman tentang Undang Undang Keistimewaan itu sudah final, bahwa di DIY seperti itu,” jelasnya.
Tugu Pal Putih. Foto: dok. Tugu Jogja.
Mantan anggota DPR yang ikut mengawal UU Keistimewaan Daerah Istimewa Yogyakarta (KDIY), Roy Suryo, pun turut memberikan komentar terkait kasus ini.
Tweeps, Sekalilagi saya mengecam Gugatan terhadap Keistimewaan Jogja ini. Meski si Felix Juanardo Winata ini memiliki "Hak Hukum" utk menggugat UU, tetapi jika dia sadar Kuliah di FH UGM seharusnya Tahu diri & mau belajar menjadi Warga Jogja berhati Nyaman. JOGJA ORA DIDOL, lix!
ADVERTISEMENT
Tweeps, Meski mulai marak beredar Tagar #UsirFelixDariJogja di SocMed, Namun meski Mengecam Gugatannya thdp Keistimewaan, Sebagai Warga ASLI Jogja saya memilih utk Memberi saran ke dia agar Belajar NitiLaku Sejarah UGM saja dulu, Minimal Riwayat Kampoes Tempo Doeloe yg di Kraton
Tak sedikit netizen yang turut berkomentar terkait kasus ini.
Pesawat terbang mau mendarat di Adisucipto. Lewat atas Rumah #JogjaOraDidol suu... yen ra manut sultan minggato wae” tulis akun @reytechno
Emang lu siapa Lix, Felix ? Berani beraninya gugat raja , jgn songong mentang2 lu berjaya dimana2, jgn lantas berbuat sesuka lohh !!! #JogjaOraDidol” tulis akun @fennirosa
Lan, lan, hotel, hotel bermunculan. Suk-suk pari ambruk karo pemukiman. Lahan hijau makin dihilangkan. Ruwet, macet, Jogja berhenti nyaman ! #JogjaOraDidol” tulis akun @AnNaas37_
ADVERTISEMENT
Titik awalnya #JogjaOraDidol banyaknya lahan di jogja di buat perhotelan. Banyak lapangan sepakbola umum yang di manfaatkan oleh oknum, tadinya lahan terbuka bersama. Dengan sekejap berubah menjadk Hotel hotel maupun mall sekarang.” Tulis akun @sekundaaaa.