Soal Pilkada 2020, Kustini: Siapa Pun yang Terpilih, Warga Sleman yang Menang

Konten Media Partner
9 Desember 2020 17:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kustini Sri Purnomo (tengah) dan Sri Purnomo (kanan) menunjukkan surat suara saat pencoblosan Pilkada 2020, Rabu (9/12/2020). Foto: dok. Tim Pemenangan Kustini-Danang.
zoom-in-whitePerbesar
Kustini Sri Purnomo (tengah) dan Sri Purnomo (kanan) menunjukkan surat suara saat pencoblosan Pilkada 2020, Rabu (9/12/2020). Foto: dok. Tim Pemenangan Kustini-Danang.
ADVERTISEMENT
Perhelatan Pilkada 2020 di 3 kabupaten di DIY berjalan serentak hari ini. Masyarakat kini tengah menantikan siapa pemenang dari Pilkada 2020 di DIY.
ADVERTISEMENT
Para paslon Pilkada 2020 Sleman pun menggunakan hak pilihnya dengan ikut mencoblos. Tak ketinggalan, Calon Bupati nomor urut 3, Kustini Sri Purnomo yang menggunakan hak pilihnya di TPS No 27 Padukuhan Jaban, Kalurahan Tridadi, Kapanewon Sleman.
Kustini Sri Purnomo dan keluarga saat datang ke TPS 27 di Sleman, Rabu (9/12/2020). Foto: dok. Tim Pemenangan Kustini-Danang.
Bersama dengan suaminya, Sri Purnomo dan kedua anak laki-lakinya, mereka menggunakan hak pilihnya di TPS 27. Kustini Sri Purnomo datang dengan mengenakan batik bermotif sinom Parijoto dan kebaya bawah berwarna putih.
Layaknya pemilih yang lain, petugas pun mengukur suhu tubuh mereka. Protokol kesehatan juga diterapkan selama proses pencoblosan berlangsung.
Informasi selengkapnya klik di sini.
"Siapapun yang terpilih dan dilantik nantinya, kemenangan Pilkada ini tetap milik masyarakat Sleman. Karena rakyat yang menentukan pilihannya secara sadar dan tanpa paksaan," kata Kustini Sri Purnomo, Rabu (9/11/2020).
ADVERTISEMENT
Ditambahkan Kustini Sri Purnomo, dirinya dan Danang Maharsa mengucapkan terimakasih. atas sambutan hangat masyarakat saat menjalani kampanye selama dua bulan. Obrolan dengan masyarakat, dianggap Kustini meredam rasa lelahnya menjalani perjalanan berkeliling Sleman.
Kustini Sri Purnono bersama Sri Purnomo dan Raudi Akmal memasukkan surat suara ke dalam kotak KPU, Rabu (9/12/2020). Foto: dok. Tim Pemenangan Kustini-Danang.
Pihaknya juga memberikan penghormatan yang tinggi kepada relawan dan kader yang telah bekerja keras dalam membantu mensosialisasikan pasangan Kustini-Danang. Ia memberikan semangat untuk kader dan relawan yang masih terus berjuang sampai hasil rekapitulasi suara selesai dilaksanakan.
"Kami yakin dengan kegembiraan menyambut Pilkada ini, seluruh masyarakat akan menerima seluruh hasil dengan senang. Tetap jaga persatuan dan kedamaian di Bumi Sembada ini," tegas Kustini.