Konten Media Partner

Daftar ke KPU, Calon Bupati Malang Incumbent Optimis Menang 60 Persen

4 September 2020 19:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pasangan Calon Bupati Malang incumbent, Muhammad Sanusi (tengah) - Didik Gatot Subroto, resmi mendaftarkan diri di KPU Kabupaten Malang, Jumat (04/09/2020). Foto: ben
zoom-in-whitePerbesar
Pasangan Calon Bupati Malang incumbent, Muhammad Sanusi (tengah) - Didik Gatot Subroto, resmi mendaftarkan diri di KPU Kabupaten Malang, Jumat (04/09/2020). Foto: ben
ADVERTISEMENT
MALANG-Pasangan Calon Bupati Malang incumbent, Muhammad Sanusi - Didik Gatot Subroto, resmi mendaftarkan diri di KPU Kabupaten Malang, Jumat (04/09/2020).
ADVERTISEMENT
Dalam kesempatan tersebut, Sekretaris Dewan Pengarah Tim Pemenangan SanDi, Sri Untari, mengungkapkan target suara Pilkada kali ini harus di atas 60 persen. "Target perolehan suara kita minimal 60 persen," ungkapnya saat dikonfirmasi awak media.
"Malang adalah bagian dari target kami untuk menang, sehingga saya sendiri yang mengawal pendaftaran ini sampai selesai," imbuh perempuan yang juga Sekretaris DPD PDIP Jawa Timur.
Kepercayaan diri ini tidak lain karena mayoritas partai di parlemen sudah memastikan dukungan pada petahana. Sebut saja PDIP, Demokrat, Golkar, Nasdem, PPP dan Gerindra.
"Tentu jadi keuntungan, karena akan ada banyak orang yang ikut bekerja. Tinggal bagaimana kita mengatur SOP pekerjaan agar tidak tumpang tindih," ungkap kader PDIP ini.
Namun, Untari sendiri mengakui masih kebingungan menentukan strategi politik ditengah pandemi COVID-19 ini.
ADVERTISEMENT
"Semua orang belum pernah Pilkada di masa pandemi, jadi Indonesia belum pernah mengalami Pilkada di masa pandemi. Jadi, kita akan berjalan learning by doing," ujarnya.
Namun, ia tetap optimis tim SanDi bisa mengarungi kontestasi Pilkada Kabupaten Malang. "Karena sudah diputuskan negara untuk dilakukan Pilkada, ya kita lakukan. Tapi dengan kecermatan, kecerdasan dan melihat situasi di lapangan kita akan merumuskan bagaimana cara jalan yang tepat," jelasnya.
Pasangan Calon Bupati Malang incumbent, Muhammad Sanusi - Didik Gatot Subroto, resmi mendaftarkan diri di KPU Kabupaten Malang, Jumat (04/09/2020) didampingi Sekretaris DPD PDIP Sri Untari (tengah).
Ia juga mengatakan jika berbeda dari sebelumnya, kampanye kali ini diprediksi tidak akan memakan banyak biaya.
"Kalau cost tidak akan lebih besar, karena kita akan jarang melakukan pertemuan besar. Tapi lebih banyak pertemuan kecil-kecil, sehingga waktu yang lebih banyak terkuras," tegasnya.
Di tempat yang sama, Calon Bupati Malang incumbent, Muhammad Sanusi, mengucapkan syukur atas keberhasilan pendaftarannya kembali.
ADVERTISEMENT
"Pada hari ini kami bersama partai pengusung menyampaikan pendaftaran ke KPU. Dan Alhamdulillah sudah sesuai semua," ucapnya.
Ia menegaskan jika visi misi SanDi adalah untuk bisa memakmurkan masyarakat Kabupaten Malang. Ini sesuai dengan slogannya, yaitu Malang Makmur.
"Berikutnya kami akan melakukan tahapan-tahapan sesuai ketentuan dari KPU. Untuk itu tujuan utama SanDi tidak lain adalah memakmurkan masyarakat Kabupaten Malang," pungkasnya.