Konten Media Partner

Dr Aqua Dwipayana jadi Dosen Tamu di Jurusan Ilmu Komunikasi Fisip UMM

21 April 2020 21:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Pakar Komunikasi dan Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana saat mengisi acara dihadapan tim tugumalang.id
zoom-in-whitePerbesar
Pakar Komunikasi dan Motivator Nasional Dr Aqua Dwipayana saat mengisi acara dihadapan tim tugumalang.id
Setelah sukses sebagai pembicara webinar dengan tema "Membangun Komunikasi Publik Rumah Sakit di Tengah Wabah Covid-19" yang dilaksanakan Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI), Sabtu (18/4/2020) lalu, Dr Aqua Dwipayana Rabu besok pagi (22/4/2020) kembali tampil sebagai pembicara. Jurusan Ilmu Komunikasi Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (Fisip) Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) mengundangnya sebagai dosen tamu.
ADVERTISEMENT
Pakar Komunikasi ini rencananya akan membawakan materi berjudul "Praktek Public Relations di Organisasi Sosial". Salah seorang dosen di Jurusan Ilmu Komunikasi Fisip UMM Dr Frida Kusumastuti yang mengundangnya. Pesertanya sekitar 300 mahasiswa yang berasal dari 6 kelas yaitu 5 kelas mahasiswa semester 2 dan 1 kelas mahasiswa semester 4.
Dr Frida tertarik mengundang Dr Aqua setelah melihat langsung webinar PERSI pada Sabtu lalu. Selesai acara itu, Dr Aqua langsung mendapat undangan dari perempuan asal Batu tersebut.
"Tadi saya ikuti webinar Aqua. Minggu depan materi kuliah saya tentang Penerapan Public Relations di Organisasi Sosial. Kuliah daring hari Senin, Rabu, dan Jumat. Setiap hari dua kelas. Andai Aqua ada waktu sebagai dosen tamu, saya sangat senang sekali. Bisa saya atur kuliah bersama," ungkap Dr Frida kepada Staf Ahli Ketua Umum KONI Pusat Bidang Komunikasi Publik itu.
ADVERTISEMENT
Kuliahnya, lanjut Doktor lulusan UMM itu, menggunakan WhatsApp Group (WAG) karena mempertimbangkan kemampuan mahasiswa yang berjumlah total 240 orang. Ada yang kesulitan sinyal jika kuliah dengan video dan ada juga yang berat di pulsa.

Tahu Karakter Dr Aqua Hingga Sukses

Dr Aqua spontan merespon undangan tersebut dengan menegaskan bahwa dirinya siap jadi dosen tamu. Bapak dua anak ini senang karena Jurusan Ilmu Komunikasi Fisip UMM adalah almamaternya. Sedang Dr Frida teman sekelasnya.
"Insya Allah minggu depan saya siap sharing Komunikasi dan Motivasi dengan mahasiswa Frida. Saya ingin banyak belajar pada mereka. Sementara kita tetapkan hari Rabu (22/4/2020) ya. Makasih banyak Frida untuk kesempatan yang diberikan ke saya banyak belajar pada Frida dan para mahasiswa," respon Dr Aqua.
ADVERTISEMENT
Sehari kemudian, Minggu (19/4/2020) Dr Frida kirim WA ke penulis buku super best seller "The Power of Silaturahim: Rahasia Sukses Menjalin Komunikasi" itu. "Aqua, setelah saya share ke mahasiswa, ada 6 kelas atau 300 mahasiswa yang berminat ikut kuliah tamu dengan Bapak Aqua Dwipayana pada Rabu pagi (23/4/2020) pukul 09.00 - 11.30 WIB. Mereka antusias sekali karena pernah saya ceritakan tentang Aqua di kelas, sebelum pandemi Covid-19 melanda Indonesia."
Menurut Dr Frida, dia menceritakan ke semua mahasiswanya tentang karakter Dr Aqua sehingga bisa sukses. Harapannya mereka termotivasi untuk meneladaninya.
"Karakter yang paling menonjol yang sudah terlihat saat mahasiswa dan tetap konsisten dilaksanakan Dr Aqua sampai sekarang adalah pekerja keras, disiplin, senang belajar dan membaca, sangat percaya diri dan punya prinsip kuat, serta human relations-nya bagus sekali. Semua itu saya sampaikan ke seluruh mahasiswa sehingga mereka jadi tertarik," pungkas Dr Frida.
ADVERTISEMENT
Pada kuliah umum besok Dr Aqua selain berbagi ilmu, wawasan, dan pengetahuan, juga akan cerita pengalamannya yang banyak sekali di bidang Komunikasi. Diyakini para peserta tertarik dan jadi termotivasi menekuni Ilmu Komunikasi.
Rencana Dr Aqua yang sedang berada di rumahnya di Bogor, ketika kuliah tamu didampingi putra bungsunya Savero Karamiveta Dwipayana. Ero, panggilan akrabnya, saat ini sedang kuliah semester 6 di Jurusan dan Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Padjadjaran Bandung.