Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.93.2
Konten Media Partner
FEB Unisma Hadirkan Pakar Malaysia Kupas Millenial Corporate Communication
13 Maret 2022 13:26 WIB
·
waktu baca 2 menitADVERTISEMENT
MALANG - FEB Unisma (Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Malang) menggelar Guest Lecture International secara hibdrid, di Multimedia Hall lantai 3, yang mengambil tema 'Millenial Corporate Communication in Distruption Era', Kamis (10/3/2022).
ADVERTISEMENT
Pembicara pada gelaran itu Rosmiza H. Bidin PhD ( Universiti Putra Malaysia).
Pada kesempatan tersebut, dekan FEB Unisma Nur Diana SE, MSi menyampaikan opening speech. Dalam pernyataannya Nur Diana menyatakan bahwa era distruption ditandai dengan digitalisasi diberbagai aspek kehidupan.
Sehingga banyak bisnis bermunculan seiring dengan perkembangan teknologi yang dipengaruhi dengan revolusi industri 4.0. Maju tidaknya suatu bisnis tergantung kemampuan seseorang yang inovatif dan kreatif dalam berkomunikasi.
“Banyak bisnis yang gagal lantaran perusahaan tidak memperhatikan strategi komunikasi yang baik. Karena pada dasarnya komunikasi menjadi hal yang utama agar suatu kerja sama dapat terjaga satu sama lain yang mana dapat membut sebuah diskusi, perencanaan, pengambilan keputusan “ tutur Diana.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut Diana mengatakan, dalam perusahaan Komunikasi menjadi salah satu ujung tombak menjaga citra perusahaan di mata stakeholdernya. Dengan Menyusun strategi atau sistem komunikasi yang baik dapat membangun citra yang positif terhadap perusahaan dan membangun kepercayaan public serta memberikan efek positif bagi kelanjutan usaha sebuah perusahaan.
Sementara itu Rozmiza H. Bidin PhD selaku narasumber mengatakan bahwa dalam bidang bisnis Komunikasi sangat relevan. Hal ini berkepentingan dengan organisasi perusahaan yang memiliki stakeholder berbeda dengan berbagai kepentingan. Untuk itu perlu dibangun komunikasi corporate dengan perencanaan yang matang sehingga mampu mendukung perusahaan dalam menghasilkan profit kepada organisasi.
“Saat ini perkembangan teknologi sudah maju, banyak fasilitas yang digunakan untuk menjalankan corporate communication, diaantaranya melalui internet, social media. Sebagai generasi milenial kita harus memahami social media communication, propaganda dan bagaimana perubahan dunia yang dipengaruhi oleh aktivitas di media sosial. Komunikasi juga menjadi sarana dalam pengembangan orientasi operasional bisnis yang mampu menjadi propaganda dalam era perubahan teknologi dunia” jelas Rozmiza.
ADVERTISEMENT
Gelaran itu berlangsung menarik. Para peserta yang hadir secara luring dan daring sebanyak 400 peserta yang berasal dari Indonesia, Malaysia, Brunei Darussalam , Timur Leste, Thailand, Libya.
Mereka sangat antusias dengan materi dan isu terkini yang sangat relevan sehingga diharapkan membuka mata mahasiswa dalam mengembangkan citra diri mereka sehingga mampu bersaing dalam dunia bisnis di kancah internasional.