Mahasiswa Unira Malang Berdayakan Desa Mandiri Budidaya Ikan Nila

Konten Media Partner
19 Oktober 2020 17:48 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Proses pembuatan kolam Program Budidaya Ikan Nila oleh mahasiswa Unira di Desa Palaan, Kecamatan Ngajum, Kabupaten Malang. Foto: Unira
zoom-in-whitePerbesar
Proses pembuatan kolam Program Budidaya Ikan Nila oleh mahasiswa Unira di Desa Palaan, Kecamatan Ngajum, Kabupaten Malang. Foto: Unira
ADVERTISEMENT
MALANG - Mahasiswa Universitas Islam Raden Rahmat (Unira) Malang sukses memberdayakan warga desa untuk melakukan budidaya ikan nila di Dusun Sukoyuwono, Desa Palaan, Kecamatan Ngajum, Kabupaten Malang. Total, sudah ada 4 kolam dengan ukuran 3x5 meter.
ADVERTISEMENT
Program pemberdayaan masyarakat ini digagas para mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Politik (FISIP) Program Studi Ilmu Pemerintahan Unira Malang, usai lolos Program Holistik Pembinaan dan Pemberdayaan Desa (PHP2D) Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi (Dikti). Dari 5 proposal yang lolos di Malang Raya tahun ini, Unira merupakan salah satunya.
Ketua Pelaksana Program Budidaya Ikan Nila, M Royan Hadaf, menuturkan momen perdana Unira tembus program ini bisa dijadikan pelecut semangat buat generasi Unira kedepannya sebagai agen perubahan.
Proses pembuatan kolam Program Budidaya Ikan Nila oleh mahasiswa Unira di Desa Palaan, Kecamatan Ngajum, Kabupaten Malang. Foto: Unira
''Dan untuk masyarakat, semakin sadar bahwa untuk berdaya tidak harus sampai ke luar daerah. Bahwa juga bisa mengoptimalkan potensi sumber daya di daerah masing-masing,'' harapnya.
Lebih jauh, program PHP2D ini sudah diinisiasi sejak Agustus 2020 lalu. Total, sudah ada 4 kolam yang dibuat di desa dengan melibatkan warga desa sendiri. Proses perizinan pun sudah didapat dari Dinas Perairan UPT SDA Kepanjen.
ADVERTISEMENT
Saat ini, lanjut dia, prosesnya sudah 65 persen. Masih dalam tahap pembentukan biokolam agar bibit ikan nila yang ditebar nanti tidak mudah terkena penyakit. Bibit ikan nila sendiri yang sudah disiapkan ada 9 ribu ekor dan siap ditebar pada sekitar tanggal 25 Oktober 2020 mendatang.
Proses pembuatan kolam Program Budidaya Ikan Nila oleh mahasiswa Unira di Desa Palaan, Kecamatan Ngajum, Kabupaten Malang. Foto: Unira
''Jika nanti ini berhasil, kami akan ekspansi lebih luas membikin kolam serupa di desa-desa sekitar yang lain. Sementara ini, kami fokus di desa sekitar kampus yang juga perlu disejahterakan,'' ujarnya.
Royan menambahkan, potensi ikan nila di pasaran masih cukup tinggi. Sehingga budidaya ini masih dianggap relevan untuk dikembangkan. Pihaknya tetap akan mendampingi terus budidaya ini mulai dari pembuatan kolam, teknik budidaya ikan, proses quality control, hingga proses pemasaran.
ADVERTISEMENT
''Nanti proses pemasaran akan melibatkan ibu-ibu PKK. Hasilnya, bisa dimanfaatkan seluruhnya untuk warga desa sendiri,'' tandasnya.(ads)