Konten Media Partner

Masjid UB dan Masjid Balai Kota Malang Tiadakan Shalat Jumat

20 Maret 2020 14:46 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana Masjid UB tanpa shalat Jumat. Foto: Humas Masjid UB.
zoom-in-whitePerbesar
Suasana Masjid UB tanpa shalat Jumat. Foto: Humas Masjid UB.
ADVERTISEMENT
MALANG - Tak seperti hari-hari Jumat sebelumnya, Masjid Raden Fatah Universitas Brawijaya (UB) kali ini sepi jamaah, pada Jumat (20/3/2020). Shalat Jumat ditiadakan untuk sementara waktu hingga keadaan membaik, pasca wabah virus corona menyerang warga Malang, dimana salah satunya merupakan mahasiswa UB.
ADVERTISEMENT
Takmir Masjid Raden Fatah UB, Aulia Luqman Aziz, mengatakan bahwa shalat Jumat ditiadakan sementara sampai tanggal 27 Maret 2020. "Sesuai arahan atau petunjuk kampus dan pemerintah," terangnya.
Selain Masjid Raden Fatah UB, Masjid di Balai Kota Malang juga tidak menggelar shalat Jumat. Sekda Kota Malang mengumumkan kepada aparatur sipil negara (ASN), beberapa jam sebelum memasuki waktu shalat Jumat.
Masjid di Balai Kota Malang. Foto: Irham Thoriq
"Ini membuat ASN shalat jumat di masjid lain, di sekitaran Balai Kota Malang. Selain itu, sesuai surat edaran, di hari jumat, jam kerja ASN hanya sampai 11.00 WIB," kata Kabag Humas Pemkot Malang, M Nur Widianto.
Reporter: Rezza Doa & Irham Thoriq
Editor: Lizya Kristanti