news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Nyekar ke Makam Bung Karno, Lathifah Shohib: Beliau Kawan Diskusi Kakek Saya

Konten Media Partner
10 Oktober 2020 11:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Lathifah Shohib. Foto: dok
zoom-in-whitePerbesar
Lathifah Shohib. Foto: dok
ADVERTISEMENT
BLITAR - Di tengah kesibukannya berkampanye menyapa warga, Calon Bupati Malang, Lathifah Shohib, ziarah ke makam Presiden pertama Republik Indonesia, Soekarno, pada Kamis (8/10/2020).
ADVERTISEMENT
Agenda ziarah ke makam Bung Karno itu dilakukan untuk mengingat perjuangan The Founding Fathers dalam upaya membangun Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
Menurut wanita yang akrab disapa Bu Nyai itu, sosok Bung Karno memiliki kedekatan dengan keluarga besarnya. Hal ini bisa ditilik dari pertemanan antara Bung Karno dengan sosok KH Bisri Syansuri, kakek Bu Nyai yang tak lain adalah salah satu pendiri NU.
Lathifah Shohib. Foto: dok
"Bung Karno dengan kakek saya dulu satu perjuangan pada masa kemerdekaan, kawan berdiskusi dan juga pernah sama-sama berjuang di konstituante," kata Bu Nyai, di sela ziarah.
Mantan Anggota DPR RI itu menambahkan, ada banyak hal yang patut dicontoh dari Bung Karno. Baik dari rasa nasionalisme dan ketegasan memimpin hingga pemikiran besar untuk bangsa dan negara.
ADVERTISEMENT
"Bung Karno adalah sosok yang mampu menggali dasar negara yang diwujudkan dalam lima sila yang kita kenal dengan Pancasila," ujarnya.
Lathifah Shohib. Foto: dok
Bu Nyai menegaskan, jika diberi amanat untuk memimpin Kabupaten Malang pada lima tahun mendatang, maka gagasan besar dan rasa nasionalisme yang ditanamkan Bung Karno akan diwujudkan dalam kepemimpinannya.(ads)