Tentang KamiPedoman Media SiberKetentuan & Kebijakan PrivasiPanduan KomunitasPeringkat PenulisCara Menulis di kumparanInformasi Kerja SamaBantuanIklanKarir
2024 © PT Dynamo Media Network
Version 1.89.0
Konten Media Partner
UM Bangun SDM Kreatif di Sekolah Terpadu Unggulan Kabupaten Tana Tidung
25 September 2020 18:10 WIB
Pembelajaran Berorientasi WISE
ADVERTISEMENT
MALANG - Sejak tahun 2018, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Tana Tidung Kalimantan Utara menggandeng Universitas Negeri Malang (UM) untuk menjadi mitra dalam pengembangan Sekolah Terpadu Unggulan (STU) Berasrama dan Fullday School.
ADVERTISEMENT
Visi utamanya adalah mewujudkan SD dan SMP unggul-terpadu dalam mengantarkan generasi muda Kalimantan Utara yang religious, nasionalis, cerdas, dan berdaya saing.
UM dan Pemkab Tana Tidung telah menyusun rencana strategis dalam kurun waktu lima tahun ke depan, 2019-2025, yang memberikan arah kemana STU Tana Tidung dikembangkan.
Salah satu program unggulan dalam pengembangan STU Tana Tidung adalah pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM) yang kreatif dan inovatif.
Pelatihan pengembangan aktivitas pembelajaran berorientasi WISE (Wondering, Investigating, Sinthezing, dan Expressing), yang dilaksanakan secara daring pada 21-23 September 2020.
Pelatihan ini dimaksudkan untuk membangun SDM yang kreatif dan inovatif.
Dengan pelatihan ini, diharapkan semua guru kapabel dalam mengembangkan aktivitas pembelajaran yang mampu mendorong rasa ingin tahu siswa yang tinggi (wondering), memunculkan keterampilan investigasi (investigating skills), keterampilan membuat sintesis (synthesizing skills), dan keterampilan mengekspresikan (expessing skills).
ADVERTISEMENT
Dengan aktivitas pembelajaran berorientasi WISE ini, diharapkan siswa akan menjadi pembelajar sepanjang hayat. Anak-anak didorong untuk mau, mampu, dan terbiasa bertanya, memiliki keterampilan investigasi, mengembangkan keterampilan menyimpulkan, dan kemampuan mempresentasikan idenya sebaik mungkin, sekreatif mungkin.
Pelatihan yang diikuti oleh para kepala sekolah, para guru, dan pejabat dari Diknas Pendidikan Kabupaten Tana Tidung, dan didampingi oleh para narasumber dari UM ini, dilaksanakan secara daring.
Para guru merasakan bahwa aktivitas pembelajaran berorientasi WISE ini akan menjadikan siswa lebih bergairah karena aktivitas-aktivitas yang dikembangkan betul-betul menantang, mengajak siswa banyak tanya-banyak coba-banyak karya.
Di akhir pelatihan, Narasumber Pelatihan, Dr Adur Rahman As’ari, mengajak para guru dan stakeholder STU agar benar-benar unggul dan menjadi rujukan. "Berbeda dengan sekolah biasa. Harus memiliki kelebihan," tegasnya.(ads)
ADVERTISEMENT